SATELITNEWS.COM, TANGERANG—Timnas Indonesia akan menghadapi Filipina dalam lanjutan putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (21/11/2023) pukul 18.00 WIB. Meski berstatus sebagai tamu, namun skuad Garuda yakin bisa menuai angka penuh.
Kedua tim sama-sama menuai hasil negatif pada partai sebelumnya. Indonesia dihajar Irak 1-5, sedangkan Filipina ditekuk Vietnam 0-2. Namun, Filipina sebagai tuan rumah diuntungkan dengan kondisi pemain yang lebih prima.
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkapkan anak asuhnya dalam kondisi lelah setelah menempuh perjalanan delapan jam dari kota Basra ke Manila. Hal ini pula yang dia keluhkan saat timnya dikalahkan Irak pada laga terakhir.
“Memang setelah pertandingan melawan Irak, kita pindah ke Filipina, seharian di jalan, jadi kondisi pemain letih dan lelah, tapi saya akan mempersiapkan tim dengan baik,” ungkapnya dikutip dari laman resmi PSSI.
Shin Tae-yong akan berupaya agar para pemain Indonesia bisa tampil maksimal. Ia mengingatkan Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan untuk mengurangi kesalahan-kesalahan yang dapat merugikan tim. Di sisi lain, pelatih asal Korea Selatan itu memastikan timnya bakal bermain menyerang melawan Filipina.
“Tim Filipina sebelumnya kalah melawan Vietnam, jadi pastinya kami akan mempersiapkan tim ini lebih menyerang, agar kita memenangkan pertandingan nanti. Kita pun akan menyesuaikan situasi laga nanti dan tentu akan mempersiapkan tim dengan baik,” tuturnya.
Sementara itu pelatih timnas Filipina Michael Weiss juga akan menerapkan strategi menyerang dalam laga kontra Indonesia. Menurut dia, kekalahan telak Skuad Garuda harus dimanfaatkan timnya untuk meraih poin penuh. Apalagi kali ini mereka bertindak sebagai tuan rumah.
“Tentu saja tujuannya adalah untuk menang, dan itulah yang kami harapkan. Saya pikir pertandingan melawan Indonesia nanti akan sedikit lebih terbuka dan kami bisa mengambil lebih banyak resiko,” ujar dia seusai kalah dari Vietnam dikutip dari Inquirer.
Sejak 2010, Indonesia dan Filipina sudah bersua sebanyak delapan kali. Hasilnya, Tim Merah Putih unggul dengan empat kemenangan berbanding satu milik The Azkals dan sisanya berakhir imbang.
Duel terakhir kedua tim terjadi dalam gelaran Piala AFF 2022. Kala itu, Indonesia mampu mengalahkan Filipina dengan skor tipis 2-1. (dm)
Diskusi tentang ini post