SATELITNEWS.COM, LEBAK—Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Lebak mencatat 1.481 peserta calon aparatur sipil negara (CASN) calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) mengikuti tes seleksi akhir dengan formasi guru, kesehatan dan teknis. Kegiatan yang digelar di Unbaja Serang tersebut diharapkan dapat menciptakan lulusan yang berkualitas.
Sebanyak 2.481 peserta merupakan peserta yang lolos seleksi administrasi dan mengikuti seleksi lanjutan. Dari jumlah tersebut dipastikan banyak peserta yang tidak lolos lantaran formasi yang disediakan sebanyak 992 formasi dengan 533 tenaga guru, 367 kesehatan dan tenaga teknis sebanyak 92 formasi. BKPSDM pun berharap seleksi akhir ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin oleh peserta agar mendapatkan nilai terbaik agar bisa bersaing lolos.
“Hari ini terakhir, sebanyak 2.481 orang mengikuti tahapan tes. Para peserta tinggal menunggu pengumuman yang dapat dilihat mulai dari tanggal 6 Desember mendatang,” kata Kepala BKPSDM Lebak, Eka Prasetiawan, Senin (27/11/2023).
Tak semua bakal lolos, artinya akan banyak peserta yang tersingkir. Eka pun berharap, para peserta untuk bisa menerima hasil usahanya, dan dapat menerima apapun hasil yang telah keluar dari tes tersebut. “Berdoa saja semoga dapat hasil yang memuaskan, tetap semangat dan berlapang dada apapun keputusan dari hasil pengumuman nanti,” tandasnya.
Sementara, seorang peserta CASN PPPK warga Rangkasbitung, Septyan mengatakan, dirinya berharap dapat lolos dalam seleksi CASN PPPK 2023 ini. Septyan yang telah menjadi guru honorer selama lebih dari 6 tahun, telah mempersiapkan diri untuk mengikuti tes tersebut. “Harapan besar tentu bisa lolos bisa menjadi PPPK. Namun balik lagi pada rejeki, tapi tetap berdoa dan semangat bisa lolos,” singkatnya.(mulyana)
Diskusi tentang ini post