SATELITNEWS.COM, TANGERANG—Seorang remaja berinisial MR (17) yang dikabarkan hanyut di Kali Angke, Kompleks Cantiga, Kelurahan Petir, Cipondoh, Kota Tangerang telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada Senin (8/1/2024), kemarin.
Hal itu diungkapkan Camat Cipondoh, Khotibul Imam bahwa warganya yang berinisial MR yang sebelumnya hanyut terbawa arus Kali Angke telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. “Iya sudah ditemukan kemarin oleh tim Basarnas,”singkatnya, Selasa (9/1/2024).
Sebelumnya diberitakan, seorang remaja berinisial MR dikabarkan hanyut terbawa arus di Kali Angke ketika sedang bermain dengan 5 orang temannya. Pada saat kejadian, debit air di Kali tersebut lagi meningkat lantaran intensitas hujan yang tinggi dan air kiriman dari Bogor.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangerang, Gufron Falfeli mengatakan pihaknya mendapatkan laporan dari pihak kepolisian bahwa terdapat seorang pemuda berinisial MR (17) hanyut terbawa arus di Kali Angke. “Jadi kami dapat laporan bahwa ada seorang remaja yang tenggelam. Tenggelamnya itu persisnya di bantaran Bendungan Polor mengarah ke arah Jakarta,”ucapnya.
Menurut informasi dari beberapa saksi, kata Gufron, awalnya ada 5 orang remaja yang tengah berenang di sekitar area tersebut. Lalu ketika hendak menyebrang di Kali Angke, nahas, salah satu pemuda MR terperosok dan hanyut di kali tersebut. “Sempat dilakukan pertolongan tapi karena arusnya deras, jadi tidak sempat dilakukan pertolongan oleh temannya itu,”ujarnya. (mg05)
Diskusi tentang ini post