SATELITNEWS.ID, TIGARAKSA—Satu orang buruh PT. Adis Balaraja yang berinisial A (31) positif Covid-19. Saat ini, buruh pabrik sepatu tersebut sedang menjalani perawatan di Rumah Singgah Covid-19 Griya Anabatic, Kecamatan Kelapa Dua.
Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19, yang juga sebagai Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang, Hendra Tarmidzi membenarkan, adanya buruh PT Adis Balaraja yang positif Covid 19. Menurutnya, karyawan tersebut merupakan warga perumahan Vila Balaraja.
Kata Hendra, si A ini merupakan OTG alias orang tanpa gejala adanya Covid-19. Pasalnya, pihaknya telah melakukan tracking rapid test 10 hari yang lalu dan hasilnya keluar pada Jumat (12/6).
“Hasil tracking dari Dinas Kesehatan sekitar 10 hari yang lalu, setelah dilakukan rapid tes, ternyata karyawan Adis yang merupakan orang tanpa gejala (OTG) mengalami reaktif. Kemudian dilakukan swab dan hasilnya keluar pada jumat (12/6),” kata Hendra Tarmizi kepada Satelit News, Rabu (17/6).
Lanjut Hendra, setelah mengetahui bahwa A ini ternyata positif Covid-19. Maka pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang langsung melakukan rapid tes terhadap keluarga pasien.
“Alhamdulilah hasil rapid tes terhadap keluarga A, semuanya non reaktif. Namun saat ini masih menunggu hasil swab,” jelasnya.
Menurut Hendra, kemungkinan besar, si A ini tertular oleh karyawan PT PEMI, yang beberapa waktu lalu terpapar virus corona. Pihaknya berharap, pihak perusahaaan bisa melakukan rapid tes ke teman-teman A atau kepada orang-orang yang pernah melakukan kontak fisik dengan A.
“Sebaiknya pihak perusahaan juga melakukan. Rapid tes terhadap beberapa karyawan yang pernah kontak fisik dengan A, agar bisa didetek secara dini,” harapnya.
Sedangkan terkait penutupan atau peliburan pabrik, Hendra harus menunggu arahan Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar. Kata dia, memang sebaiknya perusahaan diliburkan untuk sementara waktu.
“Kami masih menunggu arahan Pak Bupati, apakah untuk sementara perusahaan ditutup sementara selama 14 hari atau tidak,” pungkasnya. (alfian/aditya)
Diskusi tentang ini post