SATELITNEWS.COM, SERANG – Bungkusan plastik berisi sampah, menumpuk di samping kantor Bagian Unit Kerja Pengadaan Barang dan Jasa (UKPBJ) Setda Kabupaten Serang. Sampah tersebut, bersumber dari kegiatan di lingkungan Setda Kabupaten Serang, seperti sampah domestik sisa nasi box dan sampah kertas.
Kepala Bagian Umum Setda Kabupaten Serang, R. Galih Indrya Natasasmita mengaku, pihaknya masih kebingungan untuk membuang sampah yang ada di lingkungan Setda dan Pendopo.
Sehingga, untuk sementara waktu sampah tersebut disimpan dulu di samping kantor ULP (UKPBJ Setda Kabupaten Serang).
“Sekarang ini kan ada musim haji, ada yang berangkat dan ada yang pulang, jadi luar biasa (volume sampah meningkat,red). Sekarang kita kesulitan, kita bingung membuangnya, sementara kita simpan disitu (Samping kantor UKPBJ Kabupaten Serang) dulu, sampai clear,” ujarnya, Senin (24/6/2024).
Galih menuturkan, sampah tersebut sudah menumpuk sejak lebaran idul adha. Namun dirinya tidak ingin membuang sampah secara sembarangan lantaran di khawatirkan menimbulkan masalah.
“Jangan sampai kita buang sampah pengen bersih dibelakang tapi menimbulkan masalah baru, Pemda gak bisa asal yah. Jadi akhirnya kesana gak boleh kesini dosa,” tuturnya.
Galih mengungkapkan, sampah yang menumpuk di samping kantor ULP tersebut merupakan sampah domestik yang berasal dari kegiatan yang ada di lingkungan Setda seperti sisa nasi bok dan sampah kertas.
Namun demikian, Galih memastikan sampah tersebut tidak dibiarkan berceceran, melainkan dibungkus dengan menggunakan plastik.
“Biasanya kita rutin setiap hari Jumat diangkut kalau normal. Cuma sekarang kita lagi cari tempat yang pas untuk membuangnya, kita sedang obrolkan, karena yang paling protes pasti orang belakang,” pungkasnya. (sidik)
Diskusi tentang ini post