SATELITNEWS.COM, LEBAK—Sanuji-Fajar diprediksi mendapat dukungan dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) pada Pilkada Lebak 27 November 2027 mendatang. Sinyal Sanuji Pentamarta Bacabup Lebak dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berpasangan dengan Dita Fajar Bayhaqi sebagai wakilnya dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) tidak dibantah oleh Ketua DPC Gerindra Lebak, Bangbang SP.
Bahkan menurut Bangbang sinyal itu sudah terjalin di DPP provinsi. Namun demikian, kata Bangbang prosesnya masih dinamis dan bisa saja berubah lantaran surat rekomendasi belum diterima. “Ini masih dinas (Sanuji-Fajar), kalau sinyal-sinyal DPP memang ada mengarah ke sana, tapi belum ada rekomendasi keluar oleh DPC, artinya masih dinamis, serba mungkin,” ungkap Bangbang saat dihubungi melalui telepon selulernya oleh SatelitNews.Com, Minggu (7/7/2024).
“Intinya ini rekomendasi belum keluar, siapapun bisa mengklaim ya boleh-boleh saja. Partai Gerindra mendukung Pak Sanuji yang lainnya juga boleh. Tapi kalau bahasa janur kuning belum melengkung bisa berubah, terkecuali rekomendasi sudah diterima kita jalankan,” jelas Bangbang.
Bangbang tak menampik adanya perintan arahan komunikasi dengan semua pihak termasuk dengan kader PKS (Sanuji) dan Fajar dari PSI. Namun, demikian ia belum bisa memberikan secara detail terkait dukungan itu lantaran masih menunggu arahan dari DPP. “Sekali lagi yang jelas kami masih menunggu arahan selanjutnya dari DPP, memang kami diarahkan komunikasi ke semua pihak termasuk ke Pak Sanuji-Fajar,” jelasnya.
Saat disinggung sosok kader PSI Fajar yang merupakan orang Lebak, Bangbang mengaku belum bertemu langsung dengan orangnya. Kembali di singgung ada tidak sosok dari Gerindra untuk di jadikan wakil Sanuji di Pilkada Lebak nanti? Bangbang menegaskan ada. “Kalau internal ada yang jelas Pak H Oong sudah ditawarkan, namun Pak H Oong lebih memilih di anggota DPP provinsi. Fajar infonya asli dari Lebak, saya juga belum ketemu,” katanya.
“Selama janur kuning belum melengkung masih dinamis, terkecuali rekomendasi sudah keluar dari DPP namanya baru kita nyatakan Gerindra dukung paslon ABC. Tapi sekai lagi kalau sinyal kita diberikan komunikasi ke PKS dan teman partai lain, dan paslon lain yang sudah muncul,” tandasnya.
Dihubungi terpisah, ketua DPD PKS Lebak, Iip Makmur juga tidak menampik adanya dukungan Gerindra untuk Sanuji-Fajar di Pilkada Lebak nanti. Namun, ia belum bisa berbicara banyak terkait itu lantaran saat ini masih proses. “Ini (Sanuji-Fajar) masih proses. Mohon doanya,” kata singkatnya. (mulyana)
Diskusi tentang ini post