SATELITNEWS.COM, TANGERANG – Bakal calon Bupati Tangerang Mad Romli beserta istri dan tim terus melakukan sosialisasi ke berbagai kecamatan. Dihadapan Mad Romli, warga dengan tegas minta agar jalan poros desa menjadi perhatian pasangan Mad Romli-Irvansyah ketika terpilih menjadi bupati dan wakil bupati Tangerang.
“Kami berharap jalan poros desa menjadi perhatian bapak Mad Romli dan Irvansyah. Jalan poros desa di Kabupaten Tangerang berperan penting dalam menunjang perekonomian dan aktivitas masyarakat,” ujar Sardi salah satu warga Kabupaten Tangerang yang juga seorang Ketua RW di hadapan Mad Romli, Rabu (11/9/2024).
Senada, warga Kabupaten Tangerang lainnya, Siti Rahma juga beranggapan infrastruktur salah satu kunci pemerataan pembangunan. Menurutnya, saat ini pembangunan infrastruktur belum merata. “Tidak hanya peningkatan kualitas jalan, tapi juga drainasenya,” jelasnya.
Salah satu tokoh masyarakat di Kabupaten Tangerang Ustad Muslih menilai sosok Mad Romli sesuai taglinenya jujur dan amanah, yakni bisa menyerap aspirasi masyarakat dan siap menjalankan aspirasi itu jika menjabat sebagai Bupati Tangerang.
“Sosok Pak Mad Romli ini jujur, amanah, bijaksana dan dekat dengan masyarakat seperti tidak ada jarak. Mudah-mudahan dengan ridho Allah SWT, Pak Mad Romli – Irvansyah bisa terpilih dan dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Tangerang periode 2024 hingga selesai,” harapnya.
Sementara itu, merespon banyaknya aspirasi masyarakat Kabupaten Tangerang, Mad Romli mengaku senang dan antusias, karena masyarakat percaya dan siap memberikan dukungan serta doa kepada dirinya. “Insya Allah harapan bapak, ibu dan para tokoh masyarakat akan kami catat dan kami siap merealisasikannya ketika Allah SWT mentakdirkan saya dilantik sebagai Bupati Tangerang dna Irvansyah sebagai Wakil Bupati Tangerang,” pungkasnya. (aditya)
Diskusi tentang ini post