SATELITNEWS.COM, TANGERANG–Komite Disiplin PSSI melaksanakan sidang untuk mengadili pelanggaran yang terjadi pada pertandingan Liga 2. Sidang yang dilaksanakan 24 September itu menghasilkan enam putusan. Salah satunya hukuman kepada klub Sriwijaya FC atas insiden pelemparan yang dilakukan penonton kepada perangkat pertandingan dalam laga melawan Persikota Tangerang.
Duel Sriwijaya FC melawan Persikota Tangerang berlangsung pada 19 September 2024 lalu. Ketika itu kedua tim bermain imbang 0-0.
Dalam laga tersebut, terjadi pelemparan ketika perangkat pertandingan hendak memasuki ruang ganti yang dilakukan oleh penonton Sriwijaya FC. Atas insiden tersebut, Sriwijaya FC mendapatkan hukuman berupa denda sebesar 10 juta rupiah.
Hukuman denda sebesar 10 juta terkait insiden juga menimpa Deltras FC dan Persipura Jayapura. Deltras FC dihukum karena terjadi pelemparan kemasan air mineral sebanyak 3 kali yang dilakukan oleh penonton Deltras FC di Tribun Utara dalam pertandingan melawan Persipal Babel United pada 20 September 2024. Klub tersebut juga didenda sebesar 25 juta rupiah karena terjadi penyalaan flare sebanyak 1 buah oleh penonton Deltras FC di Tribun Utara dalam laga yang sama.
Sedangkan Persipura Jayapura didenda Ro 10 juta karena terjadi pelemparan botol minuman dan kursi penonton di sisi barat tribun VIP ke arah belakang bench tim Persibo Bojonegoro dan pelemparan botol serta plastik ke arah perangkat pertandingan di Tribun Timur yang dilakukan oleh penonton Persipura Jayapura. Pelanggaran itu terjadi pada 21 September 2024.
Sanksi juga dijatuhkan kepada Rans Nusantara FC saat menghadapi Gresik United pada 21 September 2024. Dalam pertandingan tersebut, lima pemain Rans Nusantara mendapatkan mendapatkan kartu kuning. Klub milik Raffi Ahmad itu dihukum denda 25 juta rupiah.
Denda 25 juta rupiah juga diberikan kepada Ahmad Nurosadi Muhammad, ofisial Tim Gresik United FC karena dalam pertandingan melawan Rans Nusantara melakukan tindakan tidak sportif dengan cara memegang leher wasit serta mendapatkan kartu merah langsung. Ahmad juga mendapatkan sanksi tambahan larangan mendampingi Tim Gresik United FC sebanyak
4 pertandingan. (gatot)
Diskusi tentang ini post