SATELITNEWS.COM, SERANG – Ribuan orang memadati lapangan tennis indoor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang, saat istighosah rangkaian Hari Jadi Kabupaten Serang ke-498 tahun, Kamis (10/10/2024). Istighosah yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang tersebut, dihadiri oleh Ustadz Adi Hidayat.
Selain itu, hadir Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, Pj Sekda Kabupaten Serang Rudy Suhartanto, Asda, Staf Ahli, Direktur BUMD, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), para kepala OPD beserta jajarannya, Camat, alim ulama dan masyarakat.
Disela sela kegiatan istighosah, secara simbolis Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Serang, menyerahkan bantuan bedah rumah terhadap perwakilan masyarakat, bantuan Tahfidz Qur’an, bantuan untuk Masjid, bantuan Mushola, bantuan anak yatim piatu, bantuan untuk pemandi jenazah, bantuan guru ngaji, bantuan madrasah dan bantuan UMKM.
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah mengatakan, istighosah ini merupakan rangkaian hari jadi Kabupaten Serang ke 498 tahun. Harapannya, semoga masyarakat Kabupaten Serang dari pemimpinnya diberikan keberkahan dan bisa menjalankan tugas masing – masing.
“Istighosah ini kita lakukan bersama Forkompinda, alim ulama dan masyarakat. Alhamdulillah pak Kyai Haji Dr. Adi Hidayat bisa hadir memberikan tausiah kepada kita semua,” kata Tatu, saat ditemui usai istighosah.
Kata Tatu, pihaknya dijajaran pemerintahan dengan DPRD Kabupaten Serang dalam melaksanakan tugas melayani masyarakat diberikan keberkahan oleh Allah SWT.
Tatu pun menyampaikan, ada pesan penting yang disampaikan oleh Ustadz Adi Hidayat saat tausiah. Dimana, suatu kaum harus memperbaiki keimanannya dari mulai pemimpinnya yang Sholeh, masyarakat yang Sholeh. Sehingga, ikhtiar apapun untuk kemajuan sifatnya duniawi, Allah SWT akan memberikan jalan.
“Jadi kuncinya kita semua harus Sholeh, harus meningkatkan keimanan kita, ketakwaan kita kepada Allah SWT. Ketika kita semuanya sudah dalam ketakwaan dan Sholeh insya Allah kesulitan apapun akan dibukakan pintu kemudahan,” tuturnya. (Adv)
Diskusi tentang ini post