SATELITNEWS.COM, PANDEGLANG – Ketua DPRD Kabupaten Pandeglang, Tb. Agus Khatibul Umam mengaku, akan berupaya melakukan pembenahan di internal lembaga yang dipimpinnya. Salah satunya, ia akan melakukan koordinasi intens dengan seluruh jajaran Anggota DPRD, serta para pegawai di lingkungan Sekretariat Dewan (Setwan).
Katanya, sebagai Ketua DPRD Pandeglang periode 2024 – 2029 yang baru dilantik, ia juga berjanji segera menyesuaikan diri dengan lingkungan di lembaga legislatif, dan yang terpenting adalah menjalankan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) secara baik.
“Baru beberapa hari dilantik saja, kami sudah banyak telepon atau kritik dan saran yang masuk. Semua itu harus kami tindaklanjuti,* kata pria yang akrab disapa Agus Umam ini, Sabtu (12/10/2024).
Menurutnya, di DPRD itu semuanya kolektif kolegial. Artinya, segala keputusan harus diambil atau diputuskan bersama-sama.
“Biasanya, keputusan – keputusan itu kota ambil melalui forum Rapat Badan Musyawarah (Banmus), atau rapat paripurna,” tambahnya.
Politisi Partai Golkar ini juga menyatakan, semua Alat Kelengkapan Dewan (AKD) akan difungsikan secara baik, seperti Komisi – Komisi, Badan Kehormatan (BK), Badan Anggaran (Banang), serta AKD lainnya.
“Kami juga berharap, kerjasama dengan semua stakeholder yang sudah berjalan dapat ditingkatkan, salah satunya dengan rekan – rekan media (wartawan,red), dan jajaran Forkopimda,” pungkasnya. (mardiana)
Diskusi tentang ini post