SATELITNEWS.COM, TANGERANG – Calon Bupati Tangerang nomor urut 1, Mad Romli menggelar kampanye atau sosialisasi bersama istrinya Nina Romli dan tim pemenangan, untuk bertemu ribuan warga yang tersebar beberapa lokasi di 29 kecamatan di Kabupaten Tangerang. Keduanya tampil kompak dan menyampaikan visi misi mereka di hadapan para pendukung dan relawan.
Mad Romli yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tangerang menekankan pentingnya dukungan keluarga dalam menjalankan amanah sebagai pemimpin. “Dengan dukungan istri, saya berkomitmen untuk membawa perubahan yang nyata bagi masyarakat,” ujarnya.
Nina Romli, istri calon Bupati Tangerang Mad Romli menyatakan kesiapannya untuk berkontribusi dalam program-program unggulan Mad Romli-Irvansyah (MAVAN), terlebih yang berkaitan dengan pemberdayaan perempuan dan anak. Dengan harapan, setiap keluarga di Kabupaten Tangerang mendapatkan perhatian yang layak.
“Saya seperti biasa berkampanye dari satu desa ke desa lain bersama Bapak Mad Romli dan tim pemenangan, berkampanye memperkenakan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang nomor urut 01. Saya biasanya di 1 kecamatan bisa sampai 7 titik dibantu tim yang memfasilitasi bertemu hingga ribuan warga,” ujar Nina.
Nina Romli dikenal berpenampilan sederhana. Terlihat dalam setiap pertemuan kampanye dengan warga. Bahkan, saking dekatnya dengan masyarakat, Nina Romli tak sungkan membaur bersama ratusan ibu-ibu mendengar keluh kesahnya, serta sesekali memeluk lansia dan menggendong anak-anak selayaknya keluarga sendiri.
Cuaca panas terik hingga hujan, tidak membuatnya gentar. “Ibu-ibu terima kasih sudah menyambut kedatangan suami saya dengan Yel-yel, calonnya tiga yang menang 1. Saya ikut bergerak memperkenalkan diri, serta mensosialisasikan visi Mad Romli-Irvansyah yaitu Kabupaten Tangerang Unggul, Sejahtera dan Religius, beserta puluhan program dalam misinya,” jelasnya
Menurutnya, seluruh aspirasi masyarakat sudah dicatat oleh calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang. “Ibu-ibu, nanti pulang ke rumah kasih tau suami habis ketemu calon bupati nomor urut 1. Nanti tanggal 27 November 2024, ajak suami, anak dan mantu serta saudara hingga orang tua untuk coblos nomor 1,” pungkasnya.
“Saya minta doa dan dukungan dari ibu dan bapak untuk Pak Haji Mad Romli-Irvansyah. Dengan harapan, jika terpilih jadi bupati, semoga jadi pemimpin yang amanah, dan bisa memenuhi janji-janjinya kepada masyarakat dan pastinya tidak korupsi,” imbuhnya.
Kampanye ini menjadi momen penting bagi Mad Romli-Irvansyah dan timnya, untuk lebih dekat dengan masyarakat menjelang pemilihan kepala daerah 27 November 2024 mendatang. (aditya)
Diskusi tentang ini post