SATELITNEWS.COM, TANGERANG–Penjabat (Pj) Bupati Tangerang, Andi Ony meminta seluruh jajaran Linmas dan Satpol PP menjaga kondusifitas pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, agar berjalan aman, damai dan berintegritas.
Hal tersebut disampaikan Pj Bupati Tangerang Andi Ony pada acara Apel Gelar Pasukan Satgas Linmas (Satlinmas) dan Satpol PP Kabupaten Tangerang, dalam Rangka Pelaksanaan Pengamanan Pilkada Tahun 2024 di Lapangan Raden Aria Yudhanegara Puspemkab Tangerang, Tigaraksa, Rabu (20/11).
“Saya berharap kepada jajaran Satlinmas dan Pol PP agar melaksanakan tugasnya dengan baik, dan berperan aktif menjaga ketertiban dan ketentraman masyarakat, menjaga kondusifitas, serta kerukunan masyarakat, sehingga pesta demokrasi berlangsung aman, damai dan kondusif serta berintegritas,” pinta Pj Bupati Tangerang Andi Ony.
Menurutnya, peran Satlinmas dan Pol PP sebagai garda terdepan sangat penting, dalam menjaga keamanan dan ketertiban di setiap TPS. Untuk itu, dalam pelaksanaan tugas nanti, mereka semua harus aktif bersinergi dan berkolaborasi dengan aparat TNI dan POLRI, yaitu para Babinsa dan Babinkamtibmas sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
“Apel Gelar pasukan pada pagi hari ini (ketua, red), menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi dan komitmen kita bersama dalam menjaga ketentraman, ketertiban dan perlindungan masyarakat di lingkungan masing-masing dan TPS, serta menjadi barometer untuk mengukur kesiapsiagaan anggota Satlinmas, dalam menjalankan tugasnya menghadapi pesta demokrasi Pilkada Serentak Tahun 2024 mendatang,” ujarnya.
Andi Ony melanjutkan, pada Pilkada Serentak, Pemkab Tangerang akan menurunkan Satlinmas sebanyak 8.968 orang yang tersebar di 4.484 TPS di Kabupaten Tangerang, petugas Satuan Polisi Pamong Praja yang bertugas sebanyak 264 Personel dan Trantib kecamatan sebanyak 286 Personel.
“Tugas mereka adalah membantu dalam menjaga ketentraman dan ketertiban masyarakat, dengan berperan aktif pada setiap kegiatan kemasyarakatan, dan mampu memberikan contoh dan pengaruh yang baik dalam membangun masyarakat yang aman dan harmonis, sehingga pesta demokrat berjalan aman, damai dan kondusif,” tandasnya.
Dirinya juga mengingatkan, bahwa Pilkada bukan hanya pesta demokrasi, tetapi juga momen untuk memperkuat nilai-nilai integritas dan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah.
“Mari kita jadikan Pilkada Serentak 2024 ini sebagai cerminan dari demokrasi yang sehat, aman, dan bermartabat. Saya percaya dengan dedikasi kita semua, Pilkada ini akan membawa manfaat besar bagi masyarakat Kabupaten Tangerang,” pungkasnya.
Di tempat yang sama, Kepala Satpol PP Kabupaten, Agus Suryana menambahkan, dilakukannya apel siaga ini juga untuk mengukur kesiapsiagaan anggota Satlinmas dalam menjalankan tugasnya, ketika menghadapi pesta demokrasi Pilkada Serentak Tahun 2024 mendatang.
Dirinya mengingatkan bahwa Pilkada bukan hanya pesta demokrasi, tetapi juga momen untuk memperkuat nilai-nilai integritas dan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah.
“Mari kita jadikan Pilkada serentak 2024 ini sebagai cerminan dari demokrasi yang sehat, aman, dan bermartabat,” katanya. (alfian/aditya)
Diskusi tentang ini post