SATELITNEWS.COM, TANGERANG—Tottenham Hotspur dan Manchester United bakal saling bentrok dalam perempat final Carabao Cup 2024/2025 di Stadion Tottenham, Jumat (20/12/2024) pukul 03.00 WIB. Ini menjadi momentum pasukan Ruben Amorim untuk terus meraih kemenangan.
Tottenham Hotspur masih belum tampil konsisten musim ini. Meski menang 0-5 di laga terakhir melawan Southampton, The Lilywhites sempat mengalami 5 laga tanpa kemenangan. Oleh sebab itu, laga melawan Manchester United bakal jadi ujian untuk tim tuan rumah.
Sementara Manchester United mulai menemukan performa yang apik bersama Ruben Amorim. Bahkan, mereka dapat menumbangkan Manchester City di Liga Inggris 2024/2025 dengan skor 2-1. Mereka pun bakal berupaya menjaga momentum saat menghadapi Spurs di Carabao Cup.
Tottenham Hotspur tampil apik saat menghadapi Southampton di laga terakhir Liga Inggris 2024/2025. Akan tetapi kemenangan 5-0 yang mereka dapatkan tidak bisa jadi patokan saat bersua Manchester United, karena secara kualitas kedua tim sangat berbeda.
Dikutip dari laman BBC, pelatih Tottenham, Ange Postecoglou, mengaku senang dengan performa timnya saat menghadapi Southampton. Dia pun berharap performa serupa dapat ditampilkan oleh Son Heung-min dan kawan-kawan melawan Manchester United, bahkan lebih baik lagi.
“Para pemain tampil luar biasa melawan Southampton, setelah laga berat di Liga Eropa. Saya menuntut banyak hal dari pemain dan kualitas serta energi yang mereka tunjukkan luar biasa,” kata Ange Postecoglou.
Upaya Tottenham untuk meraih kemenangan pun tidak akan mudah. Selain karena Manchester United sedang tampil bagus, The Lilywhites juga mengalami krisis pemain, terutama di lini belakang. Christian Romero, Micky van de Ven, Destiny Udogie, yang jadi pemain kunci di lini belakang mengalami cedera dan absen di Carabao Cup.
Sementara itu, Manchester United sudah menemukan momentum kemenangan bersama Ruben Amorim. Sempat kalah 2 kali atas Arsenal dan Nottingham Forest, The Red Devils berhasil bangkit dengan menumbangkan Viktoria Plzen di Liga Eropa serta Manchester City di Liga Inggris.
Dikutip dari laman resmi klub, pelatih Manchester United, Ruben Amorim, menyebut setiap kemenangan yang diraih timnya memberi dampak yang positif. Oleh sebab itu, 2 kemenangan di laga terakhir diharapkan bisa memberi kepercayaan diri kepada pemain The Red Devils untuk menumbangkan Spurs.
“Setiap kemenangan penting bagi kami saat ini. Itu seperti balon oksigen yang membantu kami melanjutkan pekerjaan dengan lebih bahagia. Kami akan fokus di Carabao karena ini salah satu turnamen yang berpotensi kami menangkan,” kata Ruben Amorim.
Tottenham Hotspur kehilangan sejumlah pemain penting di lini belakang, termasuk penjaga gawang Guglielmo Vicario. Sementara Manchester United dapat memainkan komposisi terbaik, tetapi Ruben Amorim, diperkirakan melakukan rotasi. (dm)
Diskusi tentang ini post