SATELITNEWS.COM, JAKARTA—Setelah sukses dengan karir penyanyi solo, Lisa BLACKPINK tidak berhenti sampai di situ. Aktingnya dalam serial The White Lotus season 3 juga mengejutkan dan menarik perhatian banyak pecinta sinema.
Kemampuan aktingnya dinilai baik dan natural oleh para pecinta serial yang tayang di platform streaming MAX tersebut.
Kejutan tidak berhenti begitu saja, karena kali ini dia dikonfirmasi akan menjadi pengisi acara dan tampil di panggung penghargaan bergengsi Academy Awards alias Oscar 2025.
Kabar penampilan spesial dari Lisa BLACKPINK itu diumumkan oleh akun media sosial resmi Academy Awards.
Hal itu membuat Lisa BLACKPINK menjadi artis K-Pop pertama yang akan tampil menghibur dalam perayaan sinema terbesar tersebut.
Ajang penghargaan tersebut akan dilangsungkan pada tanggal 2 Maret 2025 mendatang di Dolby Theatre di Los Angeles, Amerika Serikat.
Dalam penampilan spesial tersebut, Lisa tidak akan sendirian, karena ia akan didampingi oleh Doja Cat dan RAYE yang juga berkolaborasi dengannya untuk lagu Born Again.
“Tiga bintang dunia. Satu momen Oscar yang epik. Doja Cat, LISA dari Blackpink, dan RAYE tampil di panggung untuk perayaan sinema yang memukau,” tulis akun Academy Awards.
Namun, akun resmi Academy Awards menegaskan bahwa lagu yang akan mereka bawakan nantinya bukanlah Born Again.
“Bukan ‘Born Again!’ Tapi tetap akan jadi penampilan legendaris. Nantikan terus,” konfirmasi akun tersebut.
Lagu Born Again yang merupakan kolaborasi Lisa dengan Doja Cat dan RAYE telah dirilis sebelumnya pada tanggal 7 Februari 2025 lalu. Born Again menjadi salah satu lagu di album pertama Lisa yang akan datang, bertajuk ALTER EGO.
Meski albumnya belum rilis, namun Born Again telah masuk di tangga lagu Hot 100 Billboard dengan peringkat 69.
Oscar akan ditayangkan langsung pada tanggal 2 Maret 2025 pukul 7 malam waktu Amerika Serikat. (jpc)