SATELITNEWS.ID, CIPUTAT—Musim pancaroba harus diwaspadai. Selain, bahaya banjir, longsor dan angin kencang, masyarakat juga harus waspada pada ancaman binatang buas dan berbisa yang berkeliaran.
Petugas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangerang Selatan, menangkap seekor ular sanca dengan panjang sekitar empat meter berkeliaran di atas loteng seorang rumah warga yang bermukim di Jalan Aria Putra, Ciputat. Ular itu langsung dievakuasi petugas. Penangkapan ular itu dibenarkan Anggota Rescue Charli Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel, Abdullah Syafei.
Abdullah menduga hewan melata tersebut baru saja berganti kulit yang terlihat dari pantulan warna tubuh sang ular banyak memantulkan cahaya lampu dari permukiman sekitar.
“Kurang lebih panjang empat meteran, jenis sanca kembang. Baru ganti kulit kayanya, mengkilap warnanya si waktu dievakuasi,” kata Abdullah saat dikonfirmasi, Rabu (23/9).
Keberadaan sang ular diketahui saat sang pemilik rumah sedang berada di loteng kamar mandinya. Sang pemilik rumah mulai tersadar adanya sosok hewan melata itu ketika sang ular memunculkan kepalanya di loteng tersebut.
“Ular itu nyelip di loteng kamar mandi. Pas dia (pemilik rumah-red) mau mandi katanya keluar kepala ular di atapnya,” jelas Abdullah.
Pemilik rumah pun bergegas melaporkan kejadian itu kepada pihak Dinas Pemadam Kebakakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel. Mendapati laporan itu, Abdullah bersama tim menuju ke lokasi untuk mencari keberadaan dari hewan melata itu. Betul saja, pihaknya mendapati sang ular sedang berada di sela-sela selokan rumah tersebut.
“Ada di samping got tuh ular. Nah itu kita dari belakang kamar mandi nangkapnya,” ujar Abdullah.
Adapun, kata Abdullah ular tersebut dievakuasi pihaknya ke Kantor Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel di kawasan Serpong Utara. (jarkasih)
Diskusi tentang ini post