SATELITNEWS.ID, SERANG—Pasca terpilih secara aklamasi, Ketua Umum Pengurus Provinsi Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (Pengprov PBSI) Banten Sudarto beserta tim formatur akan segera membahas susunan pengurus dan dewan pengawas. Hal ini disampaikan salah satu tim formatur HM Ferlie kepada awak media, saat ditemui di GOR Maulana Yusuf, Kota Serang pada Rabu (11/11).
“Kami baru mau membahas susunan pengurus dan dewan pengawas besok (hari ini,red), karena setelah Musyawarah Provinsi (Musprov) PBSI Banten 1-2 November lalu, fokus dulu jadi tuan rumah Musyawarah Nasional (Munas) bulutangkis di Tangerang,” papar Ferlie.
Di rapat internal nanti, pria yang juga Ketua Umum Pengurus Cabang (Pengcab) PBSI Kota Serang itu akan mengusulkan kepada ketua terpilih dan tim formatur lainnya, agar susunan pengurus dikombinasi dari yang lama dan baru.
Alasannya, di masa bhakti sebelumnya, ada orang-orang yang berkompeten di bidangnya dan tidak bisa serta merta dipegang oleh orang baru.
“Harus kita campur lah, supaya roda organisasi tetap berjalan dengan baik. Yang baru bisa belajar dari seniornya. Hanya saja, ini baru sekedar usulan, bukan ketetapan. Biarkan ketua umum yang mengeksekusinya,” ucapnya.
Tapi yang jelas, pensiunan TNI angkatan darat itu berharap orang yang diplot jadi pengurus dan dewan pengawas nantinya, adalah ahli di posisinya masing-masing. Terutama khusus untuk bidang organisasi dan bidang pembinaan prestasi.
“Wajib yang menjiwai dan memiliki visi dan misi yang jelas di organisasi dan pembinaan prestasi. Ketua harus berdiskusi dengan kami (tim formatur) supaya tak salah pilih. Maju atau tidaknya suatu organisasi, dilihat dari dua bidang tersebut,” ungkapnya. Dirinya yakin, bila memilih jajaran yang pas, prestasi olahraga bulutangkis Banten akan semakin meningkat. (cmb/bnn/gatot)
Diskusi tentang ini post