SATELITNEWS.ID, SERANG–Akibat diterjang angin kencang, sebuah rumah semi permanen milik Kasmini (41), warga Kampung Tegalmaja, RT 04 RW 02, Desa Tegalmaja, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, roboh, Senin (18/1). Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut.
Informasi yang berhasil dihimpun, sekitar pukul 07.00 WIB terjadi angin kencang di daerah sekitar. Diduga tak kuat menahan hembusan angin kencang, sebuah rumah semi permanen roboh dan rusak berat. Ketika itu, pemilik rumah dan keluarganya masih ada di dalam rumah.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang, Nana Sukmana Kusuma, membenarkan musibah itu. Ia mengaku, sudah berkoordinasi dengan pihak pelapor.
Menurutnya, peristiwa itu disebabkan oleh cuaca ekstrim. BPBD Kabupaten Serang, Polisi setempat, aparatur desa setempat dan warga, sudah ada dilokasi kejadian untuk membantu korban. “Rumah yang roboh milik Kasmini (41), seorang ibu rumah tangga (IRT) warga Kampung Tegalmaja RT 04 RW 02, Desa Tegalmaja, Kecamatan Kragilan. Rumahnya semi permanen, rusak berat,” kata Nana, Senin (18/1).
Nana menduga, karena kondisi rumah yang sudah lapuk sehingga tidak kuat menahan angin kencang. Sehingga seketika rumah yang ditempati oleh satu kepala keluarga ini roboh.
“Saat kejadian, pemilik rumah masih ada di dalam rumah, tetapi Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Saat ini, pemilik rumah tinggal bersama tetangganya, semua reruntuhan bangunan sudah dibersihkan oleh warga,” imbuhnya. (sidik/mardiana)
Diskusi tentang ini post