SATELITNEWS.ID, TANGERANG— Kepengurusan KONI Kota Tangerang periode 2020-2024 resmi dilantik, Sabtu (22/2). Pelantikan dilakukan Ketua Umum KONI Banten Rumiah Kartoeredjo disaksikan Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah dan Wakilnya, Sachrudin.
Ketua KONI Kota Tangerang, Hadi mengatakan organisasi pimpinannya tetap akan berfokus pada pembinaan atlet. Sehingga Kota Tangerang dapat menyumbang atlet berprestasi baik bagi Banten ataupun Indonesia.
“Kita tetap fokus pada pembinaan atlet, tentunya dengan harapan banyak atlet kita yang berprestasi. Saat ini yang terkenal Rajiah Salsabilah dari panjat tebing karena kemarin itu dia juara di Asia. Terus lagi di SEA Games ada 4 atlet Hoki kita yang dapat medali perunggu,” ujar Hadi kepada Satelit News.
Saat ini, Kota Tangerang telah menyumbang sebanyak 44 atlet untuk Banten yang akan berlaga di PON XX Papua. Tentunya, hasil ini sangat membanggakan. “Kami berharap dengan pembinaan jangka panjang mereka mampu menyumbang medali untuk Banten,” ujarnya.
Kemudian, pada tahun 2022 Kota Tangerang akan menjadi tuan rumah Porprov VI Banten. Demi menyambut ajang olahraga yang akan diikuti seluruh daerah di Banten ini, KONI Kota Tangerang telah berupaya maksimal.
“Kami menargetkat juara umum. Untuk menyemarakkan semangat olahraga di Kota Tangerang kita sudah menyiapkan upaya salah satunya dalam hal sosialisasi terkait patriot olahraga di Kota Tangerang. Jadi masyarakat tahu inilah atlet-atlet Kota Tangerang yang berprestasi,” ungkap Hadi.
Rumiah Kartoeredjo berharap usai dilantik jajaran KONI Kota Tangerang dapat mengemban tugasnya dengan baik. Sesuai dengan topoksinya masing-masing. Menurut mantan Kapolda Banten ini, Kota Tangerang merupakan salah satu daerah yang atletnya banyak menuai prestasi.
“Kemarin di Porprov Kota Tangerang runner up. Banyak atlet berbakat di sini saya harap hal positif seperti ini dapat dipertahankan,” ungkapnya.
Hal senada diungkapkan Arief Wismansyah. Dia berpesan kepada KONI Kota Tangerang agar dapat mensosialisasikan semua cabor.
“Selamat atas dilantiknya jajaran KONI Kota Tangerang. Mudah – mudahan bisa terus mengembangkan olahraga berprestasi dan juga saya menitipkan agar memasyarakatkan olahraga. Ini juga untuk dapat menarik minat masyarakat bergabung sehingga tidak sulit mencari atlet,” ungkapnya. (irfan/gatot)
Diskusi tentang ini post