SATELITNEWS.ID, TANGERANG–Sebanyak 222 bakal calon kepala desa yang mengikuti pemeriksaan kesehatan di RSUD Balaraja dinyatakan sehat. Mereka lolos medical check up serta memenuhi persyaratan kesehatan.
Para balon kades yang dnyatakan lolos itu berasal dari 13 kecamatan. Mereka mengikuti pemeriksaan kesehatan di RSUD Balaraja. Untuk diketahui, pilkades serentak tahun 2021 akan dilaksanakan di 77 desa pada 26 kecamatan di Kabupaten Tangerang. Ada tiga RS yang menjadi rujukan untuk test MCU yaitu RSUD Tangerang, RSUD Pakuhaji dan RSUD Balaraja.
Bidang Humas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balaraja, Imas Supitaningsih mengatakan berdasarkan hasil pemeriksaan medis di RSUD Balaraja, semua bacalon kades dinyatakan sehat dan lulus dalam tahapan Medical Check Up.
“Ada sekitar 222 peserta Medical Check Up (MCU) dari 13 Kecamatan, semua dinyatakan sehat,” kata Imas kepada Satelit News, Minggu (12/4).
Sementara itu, Bacalon Kepala Desa (Kades) Pasanggrahan Madrais menambahkan, hasil test kesehatan atau Medical Check Up (MCU) ini sebagai modal awal untuk melangkah ke tahapan selanjutnya. Dia berharap semua bisa berjalan dengan lancar dan bisa berasaing secara sportif.
“Alhamdulillah hasilnya dinyatakan sehat dan lulus, sekarang kita lagi mempersiapkan berkas untuk tahapan selanjutnya,” tambahnya.
Senada, salah satu Bacalon Kades lainnya, Sutarlan mengucapkan bahwa dia lulus dalam test kesehatan atau MCU dan saat ini sedang mempersiapkan syarat-syarat yang lainnya. “Alhamdulillah hasilnya lulus dan siap untuk berkompetisi di pesta demokrasi Pilkades ini secara sehat,” pungkasnya. (alfian/aditya)
Diskusi tentang ini post