SATELITNEWS.ID, CIPUTAT–Pemerintah kembali membuka penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) di tahun 2021 ini. Pendaftaran ini berlaku baik di pusat maupun daerah. Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mendapatkan kuota sebanyak 1.973 orang.
Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Tangsel, Apendi mengatakan, CASN 1.973 kuota ini terdiri dari 1.821 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan 52 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). PPPK diperuntukkan untuk kategori guru sebanyak 1.754.
Meski sudah ada informasi terkait penerimaan CASN, namun Pihaknya belum bisa membocorkan kapan dimulainya penerimaan tersebut karena masih menunggu surat dari Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB).
“Untuk pelaksanAannya tinggal menunggu surat dari pak menteri. Kalau untuk pengumumannya nanti pasti kita umumkan,” ujar Apendi, Kamis, (20/5/2021).
Sembari menunggu tanggal pelaksanannya, saat ini pihaknya tengah mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan untuk pendaftaran CASN baik dari segi infastruktur tempat pelaksanannya maupun persiapan-persiapan lainnya.
“Kita sedang mempersiapkan semuanya, salah satunya membenahi tempat kita yang ada di BSD untuk lokasi pendaftarannya serta sedang diatur agar tertata. Mohon doanya saja, semoga secepatnya dapat saya umumkan,” tambahnya.
Dia menghimbau kepada para guru yang telah bekerja di Tangerang Selatan disarankan untuk mengikuti seleksi CASN PPPK. (mg4/jarkasih)
Diskusi tentang ini post