SATELITNEWS.ID, SERANG–Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang, melakukan penggalangan dana untuk solidaritas Palestina. Donasi yang sudah terkumpul dari Aparatur Sipil Negara (ASN), mencapai sekitar Rp 60 juta.
Sekda Kabupaten Serang, Tubagus Entus Mahmud Sahiri mengatakan, bantuan yang dikumpulkan melalui infak dan sodaqoh ASN Pemkab Serang ini, sifatnya sukarela atau seikhlasnya. Bantuan nantinya untuk membantu warga Palestina.
“Dasarnya kemanusiaan. Karena kami melihat dari media masa/medsos, bangsa Palestina saat ini sangat membutuhkan sekali bantuan, akibat serangan Israel, banyak yang meninggal, dirawat di RS dan infrastrukturnya banyak yang hancur,” kata Entus, Jumat (21/5).
Ia menuturkan, infak dan sodaqoh tersebut, dikoordinir oleh masing – masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD), mulai 2 hari lalu. Total bantuan yang terkumpul, hingga saat ini Rp 60 juta. “InsyaAllah setelah terkumpul dari semua OPD, akan kami salurkan melalui lembaga kemanusiaan yang sudah berpengalaman dalam masalah ini.
“Kita sudah ada penjajakan, dan komunikasi dengan ACT Indonesia,” tuturnya.
Asisten Daerah (Asda) III Setda Serang, Ida Nuraida menambahkan, kegiatan galang dana tersebut dilakukan dengan inisiatif rasa kemanusiaan. Sesuai dengan pembukaan Undang – Undang Dasar (UUD) 1945, bahwa “Kemerdekaan adalah hak segala bangsa, oleh sebab itu penjajahan diatas dunia harus dihapuskan”.
“Apapun alasannya, kita tergerak demi rasa kemanusiaan. Banyak ASN-pun ingin menyumbang. Oleh sebab itu, Pak Sekda sebagai Ketua Korpri Kabupaten Serang, mewadahi simpatik dari ASN untuk menyumbang. Tentu saja dengan restu Ibu Bupati,” ujarnya. (sidik/mardiana)
Diskusi tentang ini post