SATELITNEWS.ID LEBAK—Tercatat seribu orang telah divaksin baik dari kalangan warga lanjut usia (lansia) pelayanan publik, tenaga kependidikan dan kelompok masyarakat sejak digelarnya vaksinasi massal awal Juni 2021 lalu. Vaksinasi massal sampai saat ini terus digelar oleh Dinas Kesehatan terhadap pelayan publik dan kelompok masyarakat.
Mereka menjadi sasaran lantaran sering kali berinteraksi dengan banyak orang. “Totalnya sampai kemarin sudah 1.000 orang lebih yang sudah mengikuti vaksinasi Covid-19 untuk suntikkan pertama,” kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Lebak, Firman Rachmatullah, Selasa (15/06/2021).
Firman mengatakan, vaksinasi berikutnya akan dilakukan menunggu distribusi kembali. Masih dengan sasaran yang sama, vaksin dilakukan terhadap lansia dan pelayan publik, tenaga kependidikan dan petugas yang banyak berinteraksi dengan orang.
“Ya, sesuai dengan urutan dan prioritas resiko, termasuk pedagang di pasar juga salah satunya. Kalau vaksin yang didistribusikan lebih banyak akan dilakukan juga ke kelompok lain, tetapi kita upayakan dulu untuk vaksin suntikkan kedua,” jelas Firman.
Kepala Dinas kesehatan Lebak Tratno Supiono menambahkan, vaksinasi massal yang terus digalakan ini untuk terus mencegah penyebaran Covid-19 di Bumi Multatuli. Oleh karenanya, kepada masyarakat yang belum melakukan vaksin untuk mengikutinya ketika ada kegiatan tersebut. “Vaksin untuk meningkatkan imun tubuh, ya dengan demikian setidaknya bisa mencegah terpaparnya virus tersebut,” pungkasnya.(mulyana/made)
Diskusi tentang ini post