SATELITNEWS.ID,SERANG–Universitas Primagraha (UPG), membagikan beasiswa kuliah gratis untuk keluarga relawan PMI, dan Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ) di Kota Serang. Hal itu dilakukan UPG, untuk membantu mereka agar memperoleh pendidikan yang lebih tinggi.
Rektor UPG, Romli Ardie mengatakan, pemberian beasiswa ini secara simbolis telah dilaksanakan pada momentum Gebyar Pekan Kemanusiaan Banten Berdonor, yang dilaksanakan di Markas Palang Merah Indonesia (PMI) Banten, Kalodran, Kota Serang, beberapa waktu lalu.
“Kami memberikan beasiswa, kepada keluarga relawan yang sekaligus kami melakukan MoU keterkaitan hal ini,” kata Romli, Senin (21/6).
Romli juga berharap, UPG dan PMI Banten semakin bersinergi. Baik dari kegiatan kerelawanan, maupun kegiatan donor darah.
Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Primagraha (UPG), Sastra Wijaya menambahkan, UPG juga turut memberikan beasiswa bagi Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ) Kota Serang.
Ia mengungkapkan, LPPM Universitas Primagraha (UPG) bekerja sama dengan Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ) Kota Serang, dan PKBM Maju Bersama telah melaksanakan kegiatan sekolah jalanan yang bertempat di KPJ Kota Serang.
Kegiatan sekolah jalanan ini, merupakan pengamalan dari Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu pengabdian terhadap masyarakat. “Sesuai dengan fungsi perguruan tinggi, harus ada yang namanya pengabdian terhadap masyarakat, dan ini langkah dari LPPM UPG, yang langsung menyentuh kawan-kawan dari KPJ untuk belajar bersama,” ujarnya.
Ia-pun mengaku, mengapresiasi serta berterimakasih kepada KPJ yang sudah bersedia diganggu aktivitasnya. “Kami juga paham, kawan-kawan KPJ selalu bergerak dan beraktivitas. Sehingga, sulit untuk berkumpul seperti ini. Mudah-mudahan, silaturahmi ini menjadi awal yang baik untuk terus bersinergi,” imbuhnya. (sidik/mardiana)
Diskusi tentang ini post