SATELITNEWS.ID, SERPONG—Pemerintah Kota ((Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) memberikan vaksinasi kepada disabilitas. Vaksinasi ini dilakukan di Mall Teraskota, Serpong. Pemberian vaksin ditinjau langsung Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tangsel, kemarin.
Kabid Rehabilitas Sosial Dinsos Kota Tangsel, Bakri Wijaya menjelaskan, bahwa pelaksanaan vaksinasi ini dilakukan demi memastikan bahwa seluruh lapisan masyarakat bisa divaksin. Sehingga imunitas tubuh bisa meningkat untuk mampu menghentikan penularan Covid-19.
”Di data Dinas Sosial sendiri, ada sekitar tiga ratusan disabilitas, dan mereka didata untuk mendapatkan vaksin yang sudah disiapkan,” ujar Bakri saat melakukan peninjauan langsung.
Dia menambahkan, bahwa sebelumnya disabilitas bisa melakukan vaksinasi di 30 Puskesmas yang disebar di seluruh wilayah Kota Tangsel. Namun, untuk kali ini dibuat sebagai sentral guna memastikan peranserta disabilitas dalam rangka memutus mata rantai Covid-19.
”Setelah dilakukan pendataan, vaksinasi tidak bisa diberlakukan pada beberapa orang. Ada beberapa disabilitas yang memiliki penyakit bawaan seperti diabetes dan lainnya,” tandasnya.
Sesuai ketentuan kesehatan, warga yang memiliki penyakit bawaan tersebut belum bisa mendapatkan vaksin. Namun tetap bisa berperan aktif dalam rangka memutus mata rantai Covid-19. Salah satunya dengan menerapkan protokol kesehatan.
Bakri berharap dengan adanya peran disabilitas ini, bisa membantu Pemkot Tangsel dalam mencapai target vaksinasi yang jatuh pada 17 Agustus mendatang. (irm/bnn/gatot)