SATELITNEWS.ID, LEBAK—Kekompakan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas III Rangkasbitung diuji saat memainkan yel – yel. Kegiatan dalam rangka internalisasi pemahaman pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) tersebut juga untuk memeriahkan HUT RI ke-76 tahun.
Ketua Pembangunan Zona Intergritas Lapas Klas III Rangkasbitung, Eka Yogaswara mengatakan, lomba yel-yel yang digagasnya tidak terlepas dari memeriahkan HUT RI ke 76 dan internalisasi pemahaman pembangunan zona integritas menuju WBK.
“Ada 26 kelompok dari total jumlah WBP yakni 231 orang. Mereka antusias menjalankannya,” kata Eka Yoga kepada SatelitNews.Id, Rabu (01/09/2021). Lomba yel-yel dengan tema Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh diharapkan bisa menjadi motivasi untuk menjadi WBP memiliki karakter bisa baik lagi dalam menjalani hidup baik saat ini di dalam lapas maupun nanti ketika sudah keluar dari masa tahanan.
“Untuk reward ke 1, 2 dan 3 sendiri itu ada, diumumkannya nanti secara keseluruhan. Karena kegiatan dalam HUT RI ini tidak hanya lomba yel-yel saja,” ujarnya.
Kepala Lapas kelas III Rangkasbitung, Budi Ruswanto mengaku senang dengan kegiatan yang digelar hari ini, terlihat bagaimana proses internalisasi kepada masyarakat dan WBP berjalan sesuai harapan, dan WBP mengikuti dengan penuh antusias. “Pembangunan ZI ini sukses bukan hanya oleh tim kerja melainkan dukungan dari seluruh pihak terutama pengguna layanan yaitu masyarakat dan WBP,” kata Budi.(mulyana)