SATELITNEWS.ID, LEBAK–Seorang pria dengan rentang umur 18-25 tahun berjenis ditemukan bersimbah darah dalam kondisi meninggal dunia di samping bantaran rel Kereta Api rute Rangkasbitung – Tanah Abang di Kelurahan Muara Ciujung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak. Jasad pemuda yang belum diketahui identitasnya alias Mr x kemudian dievakuasi polisi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Adjidarmo guna pengembangan lebih lanjut.
Informasi yang dihimpun, korban dengan ciri rambut merah, jaket dan celana panjang hitam ditemukan tewas sekitar pukul 22.00 WIB, Kamis (16/9). Korban diduga tertabrak kereta api. Setelah mendapat laporan adanya peristiwa itu polisi langsung bergerak ke lokasi. Dibantu warga petugas langsung mengevakuasi jasad Mr X ke RSUD Adjidarmo Rangkasbitung.
“Semalam anggota kita menerima laporan dari petugas Keamanan Dalam (PKD) Stasiun Rangkasbitung bahwa ada warga yang tersambar KRL jurusan Rangkasbitung-Parungpanjang wilayah Kelurahan Muara Ciujung. Atas laporan itu anggota bergerak ke lokasi dan menemukan jasad pria tersebut dalam kondisi bersimbah darah dan sudah meninggal dunia,” kata Kapolsek Rangkasbitung, Iptu Pipih Iwan saat dihubungi melalui telepon selulernya, Jumat (17/09/2021).
Korban yang diperkirakan berumur 18 – 25 tahun tersebut, kata Kapolsek diduga tewas tertabrak kereta. Namun, untuk memastikan penyebab pasti dan untuk mengetahui identitas korban maka di bawa ke RSUD Adjidarmo.
“Kami (polisi) belum mengetahui identitas pria itu. Pasalnya, tidak ditemukan kartu identitas apapun lada tubuh korban. Makanya kita bawa jenazah ke RSUD Adjidarmo untuk penanganan lanjut,”katanya. “Kami berharap jika ada warga yang merasa kehilangan sanak saudara dengan ciri yang tercantum di media sosial, segera mendatangi kepolisian,” imbuhnya.(mulyana/made)