SATELITNEWS.ID, SERANG – Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto Adi Nugroho, menekankan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak di wilayah hukum Polda Banten harus terlaksana dengan aman, sehat dan kondusif.
Hal itu disampaikannya saat memimpin rapat analisa dan evaluasi (Anev) Operasional Triwulan III tahun 2021, di Mapolda Banten, Selasa (12/10/2021).
Rapat Anev Operasional yang digelar di Ruang Rapat Utama ini, dihadiri seluruh Pejabat Utama dan para Kapolres jajaran Polda Banten. Menurut Kapolda, dalam pelaksanaan Pilkades diharapkan seluruh aparat Polri dan jajaran agar mengoptimalkan keamanan, kesehatan dan kondusifitas.
“Pengamanan dilaksanakan dengan over estimate, sehingga personel senantiasa siap menghadapi potensi gangguan kamtibmas, bila muncul menjadi ancaman faktual,” ujarnya.
Selain itu, ia juga menyampaikan bahwa vaksinasi tetap menjadi concern secara nasional, terutama pada Kabupaten/Kota yang pencapaiannya masih kurang optimal.
“Saya harapkan agar Kabiddokkes dan para Kapolres jajaran untuk all out dalam melaksanakan vaksinasi, sehingga target dapat tercapai dan tidak adanya cluster baru Covid-19,” tuturnya.
Sementara, Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga menambahkan, setelah Pilkades serentak di Kabupaten Tangerang selesai dilaksanakan pada Minggu (10/10/2021), dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan tahap pemungutan suara Pilkades di Kabupaten Pandeglang tepatnya tanggal 17 Oktober 2021.
“Kami berharap pelaksanaan Pilkades tetap dengan disiplin menjalankan protokol kesehatan dan tidak menimbulkan ekses pada gangguan kamtibmas. Sesuai dengan perintah Kapolda Banten, segala bentuk gangguan keamanan dalam Pilkades akan dilakukan penegakan hukum yang tegas,” imbuhnya. (sidik)