SATELITNEWS.ID, TANGERANG—Inovasi dalam mempermudah pelayanan kepada masyarakat menjadi salah satu bentuk pengembangan kota pintar di Kota Tangerang. Salah satunya dilakukan oleh Kecamatan Neglasari yang belum lama ini meluncurkan program Sikilat atau Siap Kirim Langsung E-KTP.
Kasie Pelayanan Umum Kecamatan Neglasari, Dinda Kemala Puspadiwati mengatakan, Sikilat hadir sejak bulan Oktober dengan mengantarkan secara langsung E-KTP yang telah tercetak namun belum diambil oleh pemiliknya. Tujuannya untuk memudahkan masyarakat mendapatkan pelayanan khususnya terkait E-KTP.
“Selain itu juga bertujuan menghilangkan oknum-oknum yang memanfaatkan E-KTP ini sebagai ladang pungli,” ujar dia.
Sejak diluncurkan, Sikilat telah mendistribusikan sebanyak 50 E-KTP di empat kelurahan. Dalam pelaksanaannya Sikilat turut dibantu oleh ketua RT dan RW setempat agar langsung diterima oleh yang bersangkutan. “Kami bagi penyalurannya setiap kelurahan, contohnya dalam minggu pertama fokus pendistribusian di 1 kelurahan,” ungkapnya.
Dinda menambahkan, kedepan program Sikilat akan dikembangkan untuk dokumen lainnya seperti Kartu Keluarga dan KIA. Selain itu, Kecamatan Neglasari bekerjasama dengan pelaku usaha menghadirkan program promo KIA. Tujuannya meningkatkan minat warga akan pentingnya pembuatan KIA serta meningkatkan perekonomian di sekitar Neglasari.
Dinda Kemala Puspadiwati mengatakan, warga Kecamatan Neglasari yang telah memiliki KIA akan mendapatkan potongan harga tiket berenang sebesar 30 persen di Aeropolis sport center. Program ini juga di dasari oleh program peningkatan ekonomi yang tengah digencarkan oleh Pemkot Tangerang dalam rangka pemulihan ekonomi di masa pandemi Covid-19 ini.
“Kerjasama ini diharapkan meningkatkan kunjungan masyarakat di sport center Aeropolis. Nantinya kerjasama ini akan kami kembangkan dengan pelaku-pelaku usaha lainnya di sekitar Kecamatan Neglasari. Harapannya program ini bisa memberikan dampak positif bagi berbagai pihak,” ungkapnya. (made)
Diskusi tentang ini post