SATELITNEWS.ID, PANDEGLANG–Dalam waktu dekat, Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Banten XVIII segera digelar. Untuk menghadapi itu, Pandeglang menargetkan minimal mampu meraih runner up (juara kedua). Para kafilah di Kabupaten Pandeglang telah “digodok” telebih dahulu, melalui giat training center.
Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Pandeglang, Taufik Hidayat mengatkan, MTQ tingkat Provinsi Banten bakal dilaksanakan pada tanggal 8-12 Desember 2021 mendatang. Maka dari itu, Pemkab Pandeglang sudah melakukan training center terhadap para kafilah.
“Tahun ini, Pandeglang harus naik peringkat. Kami targetkan, jika tidak juara umum, minimal bisa runner up. Maka dari itu, kami lakukan training kepada para kafilah yang bakal berlomba nanti,” kata Taufik Hidayat, Jumat (26/11/2021).
Pada training center yang dilaksanakan Rabu (24/11/2021) lalu katanya, LPTQ membuat program yang subtantif dan berfokus pada pembinaan.
“Kami harap kepada para pembina, tak terhenti di training saja. Namun dapat terus mendidik para kafilah, agar memiliki semangat yang tinggi untuk meraih juara,” harapnya.
Sekretaris Umum LPTQ Pandeglang, Adist Muntaha menambahkan, kegiatan training center yang dilaksanakannya bertujuan memantapkan para kafilah yang akan lomba pada MTQ XVIII Provinsi Banten.
“Training center itu, akan mendapatkan output yang jelas untuk meningkatkan prestasi pada MTQ XVIII Banten,” klaimnya.
Untuk MTQ XVIII Banten tahun ini, diungkapkan Adist, Kabupaten Pandeglang mengikuti semua cabang. Maka dari itulah, pihaknya sangat optimis Pandeglang meraih juara umum. Karena dinilainya, peluang untuk meraih prestasi cukup besar.
“Jika tahun lalu masuk tiga besar, tahun ini kita jadi juara umum. Apalagi persiapan tahun ini, Pandeglang lebih maksimal dan semua cabang ditingkat MTQ Banten bakal diikuti,” imbuhnya. (nipal)
Diskusi tentang ini post