SATELITNEWS.ID, PANDEGLANG–Selain mengakibatkan sejumlah rumah rusak sedang dan ringan, akibat guncangan gempa berkekuatan 6.7 SR. Juga mengakibatkan aliran listrik di beberapa kecamatan di Pandeglang Selatan, sempat padam.
Seorang warga Desa Sadang, Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Pandeglang, Herlinawati mengaku, beberapa waktu setelah guncangan aliran listrik sempat padam.
“Ya, sempat mati listrik. Alhamdulillah, korban jiwa nggak ada, lumayan kaget dan panik juga tadi. Astaghfirullah, guncangannya terasa banget,” aku Herlina, Jumat (14/1/2022).
Terpisah, Camat Sumur, Kabupaten Pandeglang, A Suhaerudin mengaku, saat ini pihaknya bersama dengan Muspika dan aparatur Desa sedang mencari tahu dan mendata kerusakan dan dampak lainnya, akibat gempa tersebut.
“Ya, kami sedang mencari tahu apakah ada kerusakan fasilitas umum atau pemukiman warga paska gempa. Info sementara, tidak ada korban jiwa,” ungkap pria yang akrab disapa Heru ini.
Ia mengimbau kepada warganya untuk tidak panik, namun tetap waspada. Karena menurutnya, fenome alam tidak ada yang bisa memprediksi.
“Kami imbau masyarakat tetap tenang, namun waspada,” imbuhnya.
Informasi yang dihimpun, sempat terjadi gempa susulan. Namun, guncangannya tak seperti sebelumnya. (mardiana)