SATELITNEWS.ID, SERANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang, memastikan saat ini masih terus melakukan penguatan vaksinasi, terutama dosis ke dua dan tiga. Karena berdasarkan KTP, capaian vaksinasi untuk dosis pertama baru mencapai sekitar 71,98 persen dan booster baru dibawah 40 persen.
Asda I Pemkab Serang, Nanang Supriatna mengatakan, agar capaian vaksinasi terus meningkat, semua camat dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) disarankan untuk fokus melakukan pelayanan vaksinasi. Terutama vaksin dosis dua dan tiga.
“Sekarang sudah disosialisasikan, camat dan OPD semua disarankan oleh Bupati untuk fokus vaksin dosis dua dan tiga. Berdasarkan KTP dosis dua baru mencapai sekitar 71,98 persen dan booster baru dibawah 40 persen,” kata Nanang, Minggu (3/4/2022).
Nanang menuturkan, kegiatan vaksinasi terus digencarkan dengan melibatkan TNI Polri dan Satgas Covid-19. Ia pun berharap dengan digencarkan kegiatan vaksinasi dapat segera mencapai terget endemi.
“Kalau memang kita sudah endemi mungkin lepas masker juga kita tidak apa apa. Tapi sementara ini kita tetap pakai, dan jaga prokes,” ujarnya.
Menurut Nanang, pelayanan vaksin terus dilakukan seperti biasa secara mobile ke kampung kampung, sekolah, pabrik atau pun tempat-tempat tertentu.
“Masyarakat juga ada yang datang sendiri ke puskesmas,” tandasnya.
Terkait penyebaran kasus Covid-19, Nanang mengungkapkan, untuk saat ini di wilayah Kabupaten Serang sudah turun. Dari 29 kecamatan, yang ada kasus positif hanya ada di 16 kecamatan.
Namun Itu pun jumlahnya tidak begitu banyak, hanya ada satu sampai dua kasus.”Jadi sebenarnya sudah aman, yang dirawat saja sudah kosong, yang isoman saja begitu (sudah sembuh),” tuturnya. (sidik)