SATELITNEWS.ID, TANGERANG—Persita kembali memberikan kejutan di kancah Liga 1 2022. Mereka berhasil menjungkalkan Persikabo 1973 yang tak terkalahkan dalam empat pertandingan terakhirnya.
Persita mengalahkan Persikabo melalui drama delapan gol. Pendekar Cisadane menang 5-3 dalam pertandngan yang berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Jumat (19/8) malam tersebut.
Pada pertandingan ini Persita mengamankan kemenangan berkat gol yang dicetak Wildan Ramdhani, dua gol Ezequiel Vidal, Bae Sin-yeong serta gol bunuh diri Syahrul Ramadhan. Sedangkan Persikabo membalas melalui dua gol Gustavo Tocantins dan Dimas Drajad.
Kemenangan itu berhasil membuat Persita Tangerang naik ke posisi 3 klasemen dengan koleksi 12 poin hasil dari 4 kemenangan dan 1 kalah.
Sementara Persikabo yang sebelumnya menduduki peringkat kedua, harus rela turut ke posisi lima akibat kekalahan ini. Mereka memiliki poin 10, setara PSM Makassar di atasnya, tetapi kalah dalam jumlah selisih gol.
Pelatih Persita Tangerang Angel Alfredo Vera mengatakan timnya mampu bermain sesuai rencana dalam pertandingan tersebut. Menurut Alfredo Vera, Persita Tangerang mampu bermain bagus dan mampu menjalankan apa yang mereka inginkan di lapangan.
“Hari ini semua yang kita pikir bisa jadi di lapangan, karena itu kita menang. Walaupun masih ada beberapa hal yang harus kita perbaiki. Saya sudah senang dengan Persita,” ungkap Vera.
“Kita latihan kadang-kadang bisa jalan seperti tadi semua, atau harus kerja lebih keras tergantung situasi pertandingan, puji Tuhan semua berjalan lancar dan kita bisa menang,” sambungnya.
Soal delapan gol yang tercipta di pertandingan ini, mantan pelatih Persipura Jayapura dan Persebaya Surabaya itu menilai hal tersebut terjadi karena kedua tim bermain terbuka.
Selanjutnya Persita akan bertandang ke markas Persija pada pekan ke-6 Liga 1 Indonesia, Rabu (24/8) mendatang dan Vera mengatakan mereka akan berusaha memaksimalkan waktu tiga hari untuk berlatih.
“Mungkin dalam tiga hari ini yang kita punya untuk latihan, saya akan pikir, tapi tim ini sudah tahu apa yang saya mau sudah jalan dengan baik, kita harus fokus untuk hal yang spesifik, tapi permainan kita harus kita jaga,” jelas Vera.
Pelatih Persikabo Djadjang Nurdjaman mengakui timnya tampil buruk sehingga harus menelan kekalahan perdana di musim ini.
“Hasil yang tidak bagus buat kami. Sungguh mengecewakan, pertama kali kalah (musim ini), dan tidak tanggung-tanggung gawang kami kemasukan lima gol, walaupun kami cetak tiga tapi kami tetap kalah di pertandingan kali ini. Kami akui Persita tampil lebih bagus,” ujar Djadjang. (gatot)