SATELITNEWS.ID, TANGERANG—Masyarakat Kota Tangerang atau warga mana pun diminta berhati-hati ketika menerima pesan dari nomor +62877-4267-0489 yang mengatasnamakan Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah dengan tujuan meminta uang. Sebab bisa dipastikan pesan tersebut merupakan modus penipuan.
Jika mendapatkan pesan dari nomor yang dimaksud dan meminta sejumlah uang atau melakukan tindak penipuan warga diminta agar diabaikan. Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokomp) Setda Kota Tangerang Mualim memastikan bahwa nomor +62877-4267-0489 bukanlah milik orang nomor 1 di Kota Tangerang, melainkan oknum yang tidak bertanggungjawab.
“Jadi ada warga yang dihubungi oleh nomor yang mengatasnamakan Pak Wali Kota lalu meminta sejumlah dana untuk dikirim ke rekening salah satu bank. Nomor tersebut bukan nomor Pak Wali,” ujarnya. Untuk itu warga diminta tidak usah menanggapi. (made)