SATELITNEWS.COM, TANGERANG—Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang menggelar Festival Pangan Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA), Sabtu (03/12/2022). Kegiatan yang diikuti oleh perwakilan PKK dari 13 kecamatan serta 4 perwakilan SMK ini digelar di lokasi pembukaan Tangerang Great Sale, Mall Metropolis, Kota Tangerang.
Dalam acara ini, para peserta menampilkan berbagai menu kreasi untuk kemudian dinilai oleh para dewan juri yang di antaranya adalah Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Tangerang Aini Suci Wismansyah.
Kepala Bidang (Kabid) Keanekaragaman Konsumsi dan Keamanan Pangan pada Dinas Ketahanan Pangan Kota Tangerang Mamet Indarto menyatakan, tujuan digelarnya acara ini adalah mendorong penerapan pangan yang beragam bergizi seimbang dan aman di Kota Tangerang.
“Kemudian juga mendorong inovasi dan kreativitas para kaum ibu dan adik-adik SMK untuk menciptakan produk pangan yang beragam dan berigizi dan penanaman itu yang bernilai komersial dan berkelanjutan,” ujarnya.
Untuk diketaui, pangan beragam, bergizi, seimbang dan aman adalah aneka ragam bahan pangan baik sumber karbohidrat, protein, maupun vitamin dan mineral, yang bila dikonsumsi dalam jumlah seimbang dapat memenuhi kecukupan gizi yang dianjurkan dan tidak tercemar bahan berbahaya yang merugikan kesehatan.
Pemenuhan pangan sangat penting sebagai komponen dasar untuk mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas. Berbagai kajian ilmiah menunjukkan bahwa untuk dapat hidup sehat dan produktif, dibutuhkan berbagai jenis zat gizi yang bersumber dari makanan yang dikonsumsi. Dengan mengonsumsi makanan yang beranekaragam, kekurangan zat gizi pada jenis makanan tertentu dapat dilengkapi oleh zat gizi dari makanan yang lain sehingga tubuh memperoleh gizi seimbang. (made)
Diskusi tentang ini post