SATELITNEWS COM, PANDEGLANG – Ditengah persaingan dunia usaha yang begitu ketat dan mulai bangkitnya perekonomian masyarakat secara perlahan, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Pandeglang membangun sinergitas dengan Pemda setempat.
Hal itu terlihat, dengan adanya audiensi antara Ketua dan jajaran pengurus Kadin dengan Bupati Pandeglang Irna Narulita didampingi jajaran aparaturnya, di ruang Garuda Pendopo Bupati, Selasa (15/2/2023).
Dalam kesempatannya, Bupati Irna mengapresiasi kehadiran pengurus Kadin, terlebih Irna melihat yang hadir adalah sosok muda yang terlihat energik.
“Ibu (Irna,red) berharap, Kadin bisa masuk ke semua sektor usaha.Apalagi, ibu lihat ketua dan jajaran pengurusnya masuk muda – muda dan energik,” kata Irna, Selasa (14/2/2023).
Katanya, para pengusaha juga harus kreatif dan inovatif. Sehingga, produk yang dihasilkan dapat bermanfaat untuk masyarakat.
Sejumlah peluang usaha pun ditawarkan oleh Bupati Irna kepada Kadin diantaranya, kerjasama pengolahan sampah sebagai bahan baku untuk memenuhi kebutuhan PLTU, usaha di sektor kelautan, usaha di sektor UMKM, usaha di sektor konstruksi, sektor industri dan sektor pariwisata, serta yang lainnya.
Sementara, Ketua Kadin Pandeglang Endi Fahrudin mengaku, siap berkolaborasi cantik dengan Bupati dan Pemda Pandeglang.
“Sejauh ini, kami sering berdiskusi di internal kami Bu, dengan berbagai tema. Intinya, kami siap berkontribusi untuk pembangunan dan kemajuan daerah,” ujar Pria yang akrab disapa Ate ini.
Ate juga menambahkan, Kadin akan berusaha maksimal berkiprah secara mandiri, tentunya atas support dan dukungan penuh dari Pemda. (mardiana)
Diskusi tentang ini post