SATELITNEWS.COM, TANGERANG–Dalam pembangunan tahun anggaran 2022 kemarin, Pemkot Tangerang menyulap dan merenovasi Gedung Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Tangerang, yang terletak di Jalan A Damyati, Kelurahan Sukasari, Kota Tangerang menjadi Gedung Pemuda Kreatif, yang dapat dimanfaatkan masyarakat umum, khususnya pemuda se-Kota Tangerang.
Menanggapi hiruk pikuk perubahan nama gedung dan fungsinya yang lebih luas lagi, Pengamat Kebijakan Publik dari Universitas Trisakti, Trubus Rahadiansyah mengungkapkan pembangunan apapun yang dilakukan pemerintah dengan menggunakan dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) harus mewadahi atau menampung berbagai kelompok, tidak hanya satu dua kelompok semata.
“Perubahan dengan tujuan memperluas fungsi dan kegunaan, bahkan akses masyarakat yang lebih luas dengan penggunaan dana APBD, ya harusnya bagus dan memang itu yang benar. Rasanya, KNPI bisa menjadi tangan kanan Pemkot Tangerang untuk dapat mewadahi kepentingan seluruh pemuda di Kota Tangerang, apalah sebuah nama dibandingkan fungsi dan manfaat yang lebih nyata,” tegas Trubus, saat dihubungi, Senin (27/2/23).
Ia pun menyatakan, dengan perubahan gedung tersebut, bisa mempersentasikan masyarakat Kota Tangerang khususnya pemuda yang lebih luas. Walau sebelumnya, bernamakan KNPI Kota Tangerang, harusnya KNPI dan masyarakat atau pemuda se-Kota Tangerang adalah bagian yang tidak dipisahkan.
“APBD itu, sumbernya dari masyarakat harus kembali ke masyarakat, tidak boleh dikuasai satu kelompok, harus dikembalikan ke masyarakat menjadi milik kita bersama. KNPI dan Pemkot Tangerang harus berkolaborasi memberikan akses atau wadah untuk seluruh pemuda di Kota Tangerang secara adil dan merata,” jelas Trubus.
Diketahui, renovasi Gedung KNPI menjadi Gedung Pemuda Kreatif ditujukan untuk memperluas penggunaan atau pemanfaatan terhadap gedung tersebut, khususnya untuk pemuda se-Kota Tangerag. Gedung Pemuda Kreatif dibangun dengan dua lantai, dimana lantai dasar dapat digunakan untuk tempat berkumpul bagi pemuda pemudi Kota Tangerang lengkap dengan food courtnya.
Sedangkan lantai atas, digunakan untuk sekretariat KNPI, serta beberapa ruangan fasilitas seperti studio musik, ruang tari hingga visual. Tak sampai disitu, rooftop juga disediakan sebagai lapangan futsal. (made)
Diskusi tentang ini post