SATELITNEWS.COM, TANGERANG—Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Tangerang memusnahkan barang bukti kasus kejahatan berupa ribuan bungkus rokok ilegal dan ratusan gram narkoba jenis sabu-sabu, ganja kering, senjata tajam serta ratusan butir obat tramadol, Senin (7/3). Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang Ferry Herlius mengatakan barang bukti yang dimusnahkan berasal dari 2 kasus pidana khusus dan 51 pidana umum.
Menurut Ferry, benda-benda yang dimusnahkan itu merupakan barang bukti yang telah dinyatakan inkcracht atau mendapat putusan tetap dari pengadilan.
“Untuk yang pidana khusus itu barang buktinya berupa rokok tanpa pita cukai. Sementara pidana umumnya, berupa narkoba, obat tipe G dan senjata tajam,” kata Ferry Herilius, Selasa (7/3).
Ferry merincikan, barang bukti yang dimusnahkan berupa 8.880 bungkus rokok tanpa pita cukai, narkoba jenis sabu-sabu seberat 396,25 gram, narkoba jenis ganja kering seberat 357 gram, obat-obatan tipe G jenis tramadol sebanyak 436 butir.
“Selain itu, ada juga barang bukti senjata tajam, kosmetik ilegal, dan 12 buah alat komunikasi, yang kita musnahkan di depan Kantor Kejaksaan Negri Kabupaten Tangerang,” jelasnya.
Kata Ferry, pemusnahan barang bukti tersebut dilakukan dengan cara dibakar di dalam tong. Lalu, untuk senjata tajam dimusnahkan dengan dipotong menggunakan gerinda.
“Semua barang bukti dimusnahkan dengan cara dibakar, sementara untuk sajam dimusnahkan dengan cara dipotong kecil-kecil, ” ujarnya.
Ferry menambahkan, barang bukti yang dimusnahkan merupakan hasil tangkapan dari bea cukai, kepolisian, dan juga BNK Kabupaten Tangerang.
“Kalau rokok dari bea cukai, untuk narkotika ada dari Polres dan Badan Narkotika Kabupaten Tangerang, ” pungkasnya.
Kepala BNK Kabupaten Tangerang, Dedy Sutardy mengatakan, bahwa peredaran narkotika dari segala jenis sudah sangat memprihatinkan. Karena mereka saat ini telah menyerang seluruh lapisan masyarakat dan bahkan masuk ke instansi-instansi.
“Maka dari itu, mari kita bahu-membahu untuk melawan peredaran narkoba dari segala jenis. Terutama dari keluarga kita sendiri terlebih dahulu,” ajaknya. (alfian)
Diskusi tentang ini post