SATELITNEWS.COM, TANGERANG–Neymar banyak melewatkan pertandingan Paris Saint-Germain musim lalu karena cedera. Pemain Brasil itu frustrasi dengan kondisi itu.
Neymar mengalami masalah pergelangan kaki. Dia mendapatkan cedera itu saat PSG melawan Lille pada Februari 2023.
Ligamen pergelangan kaki Neymar robek. Pemain 31 tahun itu harus menjalani pembedahan untuk mengatasi masalah tersebut.
Akibatnya, Neymar harus menyudahi musim lebih cepat. Selama 130 hari Neymar harus menghuni ruang perawatan atau melewatkan 15 pertandingan PSG musim lalu.
Hal itu yang membuat Neymar frustrasi. Dia pun menegaskan bahwa sangat merindukan bermain di atas lapangan. “Sangat mengerikan melewatkan pertandingan, ada dalam posisi cedera.
Saya sangat suka untuk bermain, bisa di atas lapangan,” kata Neymar di Canal+.
“Saat ini bukan masalah saat pertemuan, itu susah. Jadi, bayangkan saat masalah ini dalam 4-5 bulan terakhir! Itu menyebalkan. Saya merindukan itu. Saya lahir untuk ini, untuk bermain sepakbola,” kata dia menambahkan.
Neymar bermain sebanyak 29 kali di semua ajang bersama PSG musim lalu. Dia menyumbangkan 18 gol dan 17 assist.
Meski sudah memberi kontribusi sebanyak itu, Neymar tetap masih menjadi sasaran cemoohan pendukung PSG. Dia dinilai kurang memberikan kontribusi.
Neymar diharapkan bisa mengantarkan PSG menjadi juara Liga Champions. Dia masih menyandang status sebagai pemain pemain termahal dunia dengan nilai transfer 222 juta euro saat ditebus PSG dari Barcelona pada 2017. (dm)
Diskusi tentang ini post