SATELITNEWS.COM, TANGERANG—Liverpool baru saja merampungkan pemain baru keduanya di musim ini. Dia adalah Dominik Szoboszlai yang direkrut dari RB Leipzig.
Kepastian transfer Szoboszlai itu diumumkan secara resmi, Minggu (2/7/2023) malam WIB. Tidak disebutkan besaran transfer dan durasi kontrak pemain Hungaria itu.
Menurut laporan The Athletic, Szoboszlai ditebus 60 juta paun atau sekitar Rp 1,14 triliun, sesuai dengan klausul kontraknya di Leipzig. Szoboszlai diikat kontrak berdurasi lima tahun.
Szoboszlai sudah berada di Liverpool untuk merampungkan tes medis dan penandatanganan kontrak. Dia akan mengenakan nomor 8 yang sebelumnya dipakai Naby Keita selama lima tahun.
“Benar-benar menyenangkan. Saya menikmati sekali beberapa hari terakhir ini dan saya tak sabar untuk segera mengenal semua orang di sini,” ujar Szoboszlai di situs resmi klub.
“3-4 hari terakhir terasa panjang sekali; tidak mudah memang. Tapi, pada akhirnya saya ada di sini. Saya senang dan ingin segera memulai.”
“Ini klub bersejarah, punya pemain sangat bagus, pelatih bagus, semuanya oke. Gabung ke klub seperti ini adalah langkah sempurna untuk saya. Fans, stadion, segalanya luar biasa.”
Szoboszlai memperkuat RB Leipzig selama 2,5 tahun terakhir dengan torehan 20 gol dan 21 assist dari 91 laga. Dia menyumbangkan dua gelar DFB-Pokal. Dominik Szoboszlai adalah pemain baru kedua Liverpool setelah Alexis Mac Allister untuk menyambut musim 2023/2024.
Di klub barunya itu, Dominik Szoboszlai memakai nomor 8 yang identik dengan Steven Gerrard di Liverpool. Uniknya, Szoboszlai juga punya tato ‘Gerrard’ di lengannya.
Kehadiran Szoboszlai memang dinantikan Liverpool untuk meremajakan lini tengahnya.Dengan kemampuan Szoboszlai bermain di berbagai posisi, Liverpool bisa memaksimalkan talentanya. Szoboszlai juga termasuk produktif dengan 20 gol dan 21 assist selama 2,5 tahun membela Leipzig.
Oleh karenanya, Szoboszlai dipercayakan nomor delapan yang sebelumnya dipakai Naby Keita dan Steven Gerrard. Nomor tersebut terbilang kramat karena dipakai Gerrard selama bertahun-tahun, menggendong Liverpool dengan gol dan assist.
Keita terbilang gagal memenuhi ekspektasi publik saat lima tahun memakainya. Terkait hal itu, Szoboszlai tidak akan memusingkannya. Justru dia makin termotivasi mengingat ada kata-kata Gerrard yang terpatri dalam tato di lengan kirinya. Tato tersebut bertuliskan “Talenta itu merupakan berkah, tapi akan sia-sia tanpa kerja keras dan kerendahan hati”.
“Tidak ada alasan khusus memakai nomor itu, tapi tentu saja ini nomor luar biasa, banyak pemain top memakai nomor ini. Saya juga punya tato soal kata-kata Steven Gerrard – saya tidak ingat kapan, tapi sudah lama sepertinya. Itulah alasan mengapa (saya memilih nomor 8),” ujar Szoboszlai di situs resmi klub.
“Saya tidak banyak menonton laga sepakbola ketika masih kecil, tapi tentu saja selalu menonton Liverpool di laga-laga besar atau Liga Champions. Mereka tim besar, juga punya pemain top – Gerrard adalah salah satu bintangnya.”
Sementara itu, manajer Juergen Klopp sangat senang dengan kehadiran pemain dari RB Leipzig itu. “Hal pertama yang ingin saya ucapkan adalah selamat datang di Liverpool, Dominik. Saya tahu betapa senangnya dia berada di sini bersama kami, jadi penting baginya untuk memahami bahwa kami semua sama bersemangatnya untuk memilikinya,” kata Klopp seperti dikutip dari situs resmi Liverpool.
Klopp sangat berterima kasih kepada pihak-pihak yang sudah berjuang menuntaskan transfer ini. Dia menegaskan pemain berusia 22 tahun itu juga untuk jangka panjang The Reds.
“Segala sesuatu tentang ini adalah kabar baik dan saya sangat berterima kasih kepada semua orang di klub yang telah berkontribusi untuk mewujudkannya. Ini adalah rekrutan untuk saat ini dan juga untuk masa depan kami. Pekerjaan yang telah dilakukan harus diapresiasi,” Klopp menegaskan. (dm)
Diskusi tentang ini post