SATELITNEWS.COM LEBAK— Ular Sanca panjang 2,5 meter berhasil ditangkap warga Perumahan Royal Garden, Desa Rangkasbitung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Rabu (15/11/2023). Ular yang dikenal dengan lilitannya tersebut diserahkan ke pihak Damkar Dinas Satpol PP Lebak guna diamankan.
Ular dengan berat 30 Kilogram tersebut diduga tengah mencari makanan. Sebab, hutan di wilayah setempat kini mulai punah akibat dampak pembangunan. Penangkapan terhadap ular yang dengan nama ilmiah Malayopython reticulatus tersebut ditangkap tepat berada di belakang peruhama sempat jadi tontonan. Oleh warga, ular lalu diserahkan ke Damkar Dinas Satpol PP Lebak.
“Ya kaget ada ular di belakang perumahan. Tadi sama warga ditangkap sekira pukul 14.00 WIB,” kata warga Peruhaman Royal Garden, Acep Nazmudin kepada wartawan. “Alhamdulillah sudah diamankan warga yang ada di belakang perumahan, terus sudah dibawa oleh petugas Damkar Dinas Satpol PP,” timpal Acep.
Menurut Acep, ular diduga sedang mencari mangsa. Salah satunya hewan ternak warga yang sering berkeliaran di belakang perumahan. Hal itu seiring dengan habitatnya kini mulai puna seiring dengan banyak pembangunan perumahan.
“Pas kebetulan, ada warga yang sedang berada di belakang perumahan dan melihat ular tersebut. Karena, khawatir masuk ke lingkungan peruhaman warga berinisiatif menangkapnya dengan alat seadanya. Alhamdulilah ulah bisa ditangkap dan warga tidak mengalami hal yang tidak diinginkan,” tutur Acep. “Ular sanca memang dikenal sebagai ular yang tidak berbisa namun ukurannya yang besar membuat orang-orang takut. Sehingga ularnya diserahkan ke petugas,” ucapnya.
Sementara Petugas Damkar Kabupaten Lebak Ade Apriyadi mengatakan, ular yang masuk Peruhaman Royal Garden itu diduga akan mencari makanan. Sebab di wilayah setempat (hutannya) habitatnya kini sudah mulai punah. Ia pun mengimbau kepada warga agar tetap berhati-hati dan meminta kepada Damkar Lebak jika mendapati ular kembali. “Tetap berhati-hati, jika menangkapnya apabila ada kesulitan dan membahayakan bisa menghubungi dan mendatangi Mako Damkar Lebak,” pungkasnya.(mulyana)
Diskusi tentang ini post