SATELITNEWS.COM, TANGERANG–Hujan deras dengan intensitas yang cukup lama lama pada Kamis (4/1/2024) sore hingga malam hari menimbulkan genangan di sejumlah wilayah Kota Tangerang. Tak cuma genangan, kondisi tersebut membuat pohon tumbang.
BPBD Kota Tangerang pun menurunkan petugas untuk melakukqn penanganan di lapangan.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Tangerang, Maryono Hasan mengungkapkan, sampai pukul 21.05 WIB, Kota Tangerang masih diguyur hujan. Pendataan terhadap titik genangan maupun banjir masih dilakukan oleh seluruh petugas di lapangan.
“Beberapa lokasi yang sudah terdata ialah Jalan Gatot Subroto Fly Over Cibodas dengan ketinggian 20 hingga 30 cm, yang disebabkan luapan kalo sabi. Namun, tiga jalur jembatan baru di lokasi tersebut terpantau aman untuk dilalui pejalan kaki atau pengendara,” ungkap Maryono.
Lanjutnya, titik lainnya ialah Jalan Darmawangsa, Uwung Jaya, Cibodas dengan ketinggian 20 cm dan Perumahan Lake View dengan ketinggian 35 cm. “Terpantau, genangan atau banjir terjadi, selain intensitas waktu hujan, juga dikarenakan luapan drainase pada sisi jalan,” katanya.
Kata Maryono, akibat hujan dan angin kencang hari ini, pada pukul 15.05 WIB juga terjadi pohon tumbang setinggi 8 meter. BPBD Kota Tangerang melalui UPT Periuk pun langsung melakukan penanganan dan eksekusi pohon tumbang rampung pada pukul 16.17 WIB.
“Dalam kejadian pohon tumbang, tidak ada korban jiwa. Namun, adanya kerugian satu unit motor hancur pada bagian depan. Dalam hal ini dapat diurus proses asuransinya dan masyarakat umum diimbau untuk berhati-hati dan fokus dalam berkendara, disaat hujan lebat melanda,” tutur Maryono.
Maryono menambahkan, BPBD Kota Tangerang masih terus melakukan penanganan. Mulai dari koordinasi dengan aparat kecamatan setempat dan OPD terkait serta relawan. Lalu memonitoring perkembangan cuaca dan kemungkinan lainnya dan langkah bantuan penyedotan dilokasi yang dibutuhkan.
“Petugas masih melakukan penanganan yang dibutuhkan di lapangan. Dan akan terus sigap melakukan penanganan maupun pasca kejadian, hingga dinyatakan aman untuk masyarakat,” katanya.
Sebagai informasi, jika masyarakat Kota Tangerang membutuhkan bantuan terkait bencana banjir atau lainnya. BPBD Kota Tangerang memiliki emergency call di 112 dan nomor piket 24 jam di 021-5582144. (made)
Diskusi tentang ini post