SATELITNEWS.COM, SERANG – Politisi senior PDIP yang juga mantan Gubernur Banten Rano Karno memberikan sinyal dirinya tidak akan mengikuti kontestasi Pilkada serentak 2024. Kendatipun namanya digadang-gadang kuat maju berdampingan dengan Airin Rahmi Diany.
Pemeran Si Doel Anak Sekolahan itu menilai Provinsi Banten itu membutuhkan sosok pemimpin muda yang mempunyai darah perjuangan yang masih kuat untuk membangun sebuah kebaruan.
Secara tersirat Rano mendukung politisi yang berhasil di tingkat kabupaten/kota.
“Tentunya juga sosok kepala daerah yang terbukti memiliki rekam jejak sebagai kepala daerah di tingkat II dan berhasil menunjukkan kesuksesan dan progresivitas pembangunan di wilayah yang pernah dipimpinnya,” katanya.
Terkait dengan posisi dirinya, menurut Rano, sebagai petugas partai cukup jelas, yakni mengamankan apapun perintah partai terhadap dirinya dan semua kader partai PDI Perjuangan di Banten memangku kewajiban untuk menjaga marwah/kehormatan partai, dan sekaligus memenangkan partai.
“Demi kemenangan partai, tak boleh ada yang memaksakan ego dan kepentingan diri sendiri,” pungkasnya.
Termasuk di dalamnya, bila partai meminta dirinya untuk memberikan dukungan kepada siapapun calon yang didukung, maka itu akan ia lakukan.
“Dengan pengalaman yang saya miliki selama ini, bila memang diperlukan, saya akan membantu dan mendukung cagub dan cawagub Banten menyusun strategi pembangunan untuk Banten yang lebih modern dan berkemajuan,” pungkasnya. (luthfi)
Diskusi tentang ini post