SATELITNEWS.COM, JAKARTA—Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh bersepakat untuk bekerja sama dengan pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Disisi lain, Surya Paloh memastikan NasDem batal mengusung Anies Baswedan di Pilkada jakarta.
“NasDem jelas bertekad dengan seluruh daya upaya yang ada, apa yang dimilikinya berkepentingan untuk suksesnya pemerintahan ini,” kata Paloh seusai pertemuan dengan Prabowo di kediaman Prabowo, di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (15/8/2024).
Paloh bertemu sekitar dua jam dengan Prabowo. Dia berharap bergabungnya NasDem dengan Prabowo bukan malah menambah beban, tetapi menjadi bagian dari yang meringankan.
“Saya juga mengatakan mudah-mudahan bukan sebagai faktor yang menambah beban insya Allah, mudah-mudahan dia bagian daripada yang meringankan,” ucapnya.
Surya Paloh menggunakan mobil Alphard hitam, dan tiba sekira pukul 16.20 WIB di kediaman Prabowo Subianto. Dia tampak ditemani petinggi NasDem Viktor Laiskodat.
Keduanya langsung masuk ke dalam halaman rumah Prabowo. Sebelum masuk ke rumah, kepada wartawan Surya Paloh mengaku kedatangannya untuk mengundang Prabowo menghadiri di Kongres Partai Nasdem akhir Agustus ini.
Surya Paloh disambut Sekjen Gerindra Ahmad Muzani dan Wakil Ketua Umum Gerindra Sugiono di halaman rumah. Setelah itu, Prabowo dan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad datang ke rumah Kertanegara.
Prabowo menyambut bergabungnya Surya Paloh dengan koalisinya. Prabowo mengajak seluruh elemen bangsa untuk sama-sama mengabdi untuk negara ke depan.
“Kita sepakat untuk kerja sama kolaborasi dengan baik hadapi tantangan masa depan,” kata Prabowo.
Prabowo pun menegaskan selalu mengedepankan persatuan. Menurutnya, persatuan kunci keberhasilan bangsa. “Saya tegaskan kembali bahwa saya sangat memandang persatuan sebagai kunci keberhasilan bangsa,” ucapnya.
Atas dasar itulah, Prabowo menyambut baik Surya Paloh dan NasDem yang bersedia bergabung koalisinya. “Karena itu saya menyambut sangat baik bersedianya NasDem untuk bergabung dengan kami, sama sama mengabdi kepada negara dan bangsa,” ujar dia.
Terkait Pilkada Jakarta, Paloh memastikan partainya batal mengusung Anies Baswedan sebagai calon gubernur Jakarta pada Pilkada serentak 2024. “Saya sudah beritahu Pak Anies, Pak Anies Anda sebagai adik ini bukan momen Anda untuk maju Pilkada Jakarta, kita cari momentum yang lebih tepat lagi,” kata Paloh seusai bertemu Prabowo.
NasDem bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM), koalisi pendukung Prabowo-Gibran, pada Pilkada Jakarta 2024. KIM berencana mengusung Ridwan Kamil sebagai cagub. (bbs/san)
Diskusi tentang ini post