SATELITNEWS.COM, TANGSEL–Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie menyoroti insiden penyerangan yang dilakukan oleh sekelompok orang yang diduga gangster di Jalan Salak Raya, Kelurahan Pondok Benda, Kecamatan Pamulang, pada Minggu (1/9/2024) lalu.
Dia meminta aparat penegak hukum agar menindaklanjuti peristiwa mengerikan tersebut secara tuntas. Pasalnya, kata dia, penyerangan bakal menimbulkan keresahan di tengah masyarakat. Apalagi, penyerangan dilakukan secara brutal menggunakan senjata tajam.
“Kita sudah koordinasi dengan pihak polres, tentunya aparat saya minta penegakan hukum,” ujar Benyamin saat dikonfirmasi, Rabu (4/9).
Benyamin menyampaikan, selain polisi, ia juga meminta agar masyarakat menghidupkan kembali patroli wilayah atau siskamling. Menurutnya, siskamling sangat penting dilakukan oleh warga, nantinya mereka dapat berembuk pembagian tugas penjagaan setiap malam.
“Tapi ya tidak kalah pentingnya dari masyarakat siskamling diaktifkan kembali kalau melihat modus yang dikembangkan ini, kalau pagi siang mungkin bisa menggunakan tenaga profesional, tapi malam hari saya harap masyarakat bisa patroli ronda segala macamnya,” ucapnya.
“Sangat penting kalau lihat kondisi tawuran kayak gitu, ni mencegah terjadinya peredaran narkotika, kita antisipasi, kolaborasi, karena siskamling itu kan basisnya di RT/RW jadi kolaborasi terkait KDRT, judi online, masyarakat bentuk dulu tim siskamling, nanti akan kita berikan materi dari polres, kodim, kesehatan,” lanjutnya.
Kata Benyamin, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada kepolisian. Pasalnya, ia khawatir jika dibentuk tim khusus kewilayahan akan terjadi tindakan di luar kewenangan.
“Kejadian saya serahkan ke penegak hukum, digalakkan lagi siskamling, ini sudah kami himbau beberapa waktu lalu, makin penting dengan kejadian ini. Penegakan keamanan supaya tidak salah sentuhannya, saya dorong Polres selaku pemegang kewenangan itu, support dari sisi lainnya, pembinaan masyarakat,” paparnya.
Diberitakan sebelumnya, kelompok gangster membuat warga di Jalan Salak Raya, Kelurahan Pondok Benda, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) resah akibat perbuatannya. Gangster tersebut menyerang warga menggunakan petasan hingga sajam, pada Minggu (1/9/2024) dini hari.
Aksi tersebut pun viral menuai banyak tanggapan di sosial media Instagram. Dalam rekaman, nampak puluhan orang menaiki sepeda motor menyerang sejumlah warga menggunakan petasan sembari mengejar dengan mengacungkan berbagai senjata tajam. (eko)
Diskusi tentang ini post