SATELITNEWS.COM, TANGERANG–Pertandingan antara Real Madrid melawan Vfb Stuttgart menjadi pentas bagi striker Prancis, Kylian Mbappe.
Mbappe bermain apik pada laga yang digelar di Santiago Bernabeu, Rabu (18/9/2024) dini hari WIB.
Real Madrid berhasil menaklukkan Stuttgart dengan skor 3-1 dalam laga matchday 1 League Phase Liga Champions 2024/2025 tersebut.
Tiga gol kemenangan Real Madrid masing-masing dicetak Kylian Mbappe, Antonio Rudiger, dan Endrick. Stuttgart sempat menyamakan skor berkat gol Deniz Undav.
Real Madrid mendominasi jalannya laga sejak awal babak pertama. Namun, Kylian Mbappe dkk. sempat kesulitan membongkar pertahanan berlapis Stuttgart hingga skor tidak berubah di babak pertama.
Mbappe mengawali aksinya mencetak gol saat laga di babak kedua baru berjalan satu menit. Memanfaatkan assist Rodrygo, Mbappe sukses membobol gawang Alexander Nubel.
Stuttgart menyamakan skor menjadi 1-1 lewat gol Undav di menit ke-. Rudiger mengunguli lawan pada menit ke-85. Kemenangan Real Madrid dikunci oleh gol Endrick di akhir pertandingan.
Berkat hasil ini, Real Madrid pun mengawali kiprah di League Phase Liga Champions dengan kemenangan dan menduduki papan atas tabel klasemen. (rmg)
Diskusi tentang ini post