SATELITNEWS.COM, TANGSEL–Seorang penjaga apotek berinisial TK (46) menjadi korban penyerangan oleh orang tidak dikenal pada, Selasa (8/10/2024) sekitar pukul 04.10 WIB. TK diserang saat sedang tertidur lelap di toko apotek yang berada di Komplek Pertokoan Kemiri, Jalan Raya Kemiri, RT 05 RW 04 Kelurahan Pondok Cabe Udik, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan.
Ketua RT 05 RW 04, Muhamad Noer menyampaikan bahwa dirinya mengetahui peristiwa itu setelah istri korban melapor kepadanya setelah adzan subuh. Ia yang mengetahui hal itu langsung mendatangi lokasi.
“Istrinya awal pagi laporan ke saya bahwa ada penikaman atau penusukan terhadap suaminya, saya langsung ke TKP bawa ke rumah sakit korbannya. Terus saya lapor babinkantibmas,” ujarnya saat ditemui di rumahnya.
Muhamad mengatakan, saat dirinya tiba di apotek tersebut, korban sudah mengalami sejumlah luka tusukan pada bagian dada sebelah kiri dan tangan. Akhirnya, korban pun langsung dilarikan ke rumah sakit Sari Asih Ciputat untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut.
“Masih dalam keadaan sadar korban, sempat nanya saya kenapa. Dia jawab ditusuk, ya udah langsung dibawa ke rumah sakit. Langsung saya laporan. Yang utama bawa korban dulu ke rumah sakit biar mendapat perawatan. Korban sudah pegangin dada atas sebelah kiri paham juga dia biar ngga banyak keluar darah,” jelasnya.
Muhamad menyampaikan, insiden penyerangan itu berlangsung di lantai dua. Diduga, pelaku masuk apotek melalui lantai dua. Namun, ia tidak mengetahui pasti yang bersangkutan naik melalui mana. Pasalnya, akses masuk hanya dari lantai satu dan sudah tertutup rapat.
“Korban sempat melawan setelah ditusuk beberapa kali. Korban pun pas lagi dia mendapatkan perlawanan benar-benar dilawan sama dia, sempat dikejar sama korban dia lompat dari lantai dua,” jelasnya.
Dirinya menambahkan, belum diketahui pasti motif pelaku yang mengenakan masker itu melakukan penyerangan. Terlebih, tidak ada barang korban yang dibawa kabur apabila terindikasi pencurian. Sebagai informasi, korban tinggal bersama dengan istri dan kedua anaknya. (eko)
Diskusi tentang ini post