SATELITNEWS.COM, TANGERANG—Timnas Jerman meraih kemenangan tipis 1-0 atas Belanda pada pertandingan UEFA Nations League. Gol semata wayang dicetak Jamie Leweling.
Matchday keempat Grup C UEFA Nations League mempertemukan dua tim raksasa Eropa Barat, Jerman vs Belanda. Duel berlangsung di Allianz Arena, Selasa (15/10/2024) dini hari WIB.
Jerman membuka skor dua menit laga berjalan. Jamie Leweling menyambar masuk bola muntah di kotak penalti Belanda. Gol Leweling dianulir wasit berdasarkan pertimbangan Video
Assistant Referee (VAR). Serge Gnabru dinilai offside dalam proses terjadinya gol. Skor tidak berubah 0-0.
Leweling nyaris mencetak gol untuk Jerman pada menit ke-28. Bola tembakan tap in darinya di kotak penalti mengarah ke gawang kosong, tapi bisa dblok barisan belakang Belanda.
Jerman kembali mengancam sepuluh menit berselang via tandukan Angelo Stiller. Bola dapat diamankan Bart Verburggen. Skor 0-0 bertahan hingga akhir babak pertama.
Tim tuan rumah baru bisa memecah kebuntuan memasuki menit ke-62. Jamie Leweling yang sukses menggetarkan jala Belanda. Leweling menembak masuk bola muntah di kotak penalti Belanda, menyusul sepak pojok yang dilakukan Jerman. Tim tuan rumah memimpin 1-0.
Belanda berusaha mencetak gol penyeimbang. Bola percobaan dari luar kotak penalti Xavi Simons membentur tiang gawang. Tim tamu kembali mengancam pada menit ke-90. Bola tembakan jarak jauh Daley Malen bisa ditepis keluar kiper Jerman, Oliver Baumann. Skor 1-0 untuk Jerman bertahan hingga pluit panjang berbunyi.
Kemenangan ini membawa Jerman kukuh di puncak klasemen Grup C dengan 10 poin. Belanda di bawahnya dengan 5 poin.
Dalam laga tersebut, penggawa VfB Stuttgart, Jamie Leweling, debut bersama Timnas Jerman saat menghadapi Belanda. Dia langsung jadi pahlawan kemenangan Nationalelf.
Leweling mengaku senang bisa mencetak gol dalam debutnya bersama Timnas Jerman. Terlebih, golnya itu memastikan kemenangan timnya atas Belanda. “Saya mencetak gol 1-0, kami menang sebagai tim. Saya khawatir gol kedua tak dianggap juga, untungnya itu sah,” kata Leweling usai laga Jerman vs Belanda, dikutip dari Welt.
Jamie Leweling merupakan pemain jebolan Greuther Furth yang debut profesional sejak 2019. Dia sempat bermain bersama Union Berlin pada 2022-2024 sebelum dipinjamkan VfB Stuttgart di tahun 2023.
Stuttgart mempermanenkan Leweling pada musim panas 2024. Winger kelahiran Nuremberg ini sudah bikin 1 gol dan 2 assist dari 10 penampilannya di musim 2024/2025.
Di sisi lain, Serge Gnabry mengaku senang bisa kembali ke Timnas Jerman. Gnabry sebelumnya lama tersisih dari skuad Nationalelf.
Pada laga ini, pelatih Jerman, Julian Nagelsmann memainkan Serge Gnabry di sektor kiri penyerangan. Ia kembali dipercaya tampil sebagai starter seperti pada laga sebelumnya saat melawan Bosnia Herzegovina.
Nagelsmann tampaknya mulai percaya kepada Gnabry. Padahal sebelumnya, ia sempat lama tak bermain untuk Timnas Jerman.
Sebelum melawan Bosnia, Gnabry terakhir kali membela Jerman adalah pada November 2023. Ia turut melewatkan untuk berlaga di Piala Eropa 2024.
Gnabry tampil cukup baik di laga melawan Belanda. Ia mencatatkan dua tembakan, melepas satu umpan kunci, dan memenangi tiga dari enam duel yang dilakukan.
Sayap Bayern Munich ini mengaku senang bisa kembali ke Timnas Jerman. Ia mengaku begitu menikmati dua laga comebacknya dengan pasukan Nagelsmann.
“Merupakan kehormatan besar untuk kembali bersama tim nasional. Saya sangat senang dengan apa yang terjadi saat ini; saya merasa sangat baik. Sangat menyenangkan ketika Anda memiliki pertandingan seperti hari ini dan saya senang dengan bagaimana dua pertandingan terakhir berjalan,” ujar Gnabry dikutip dari situs UEFA. (dm)
Diskusi tentang ini post