SATELITNEWS.ID, RANGKASBITUNG—Warga Kampung Lebak Pasar RT 02/ 06, Kelurahan Muara Ciujung Barat, Kecamatan Rangkasbitung dikagetkan dengan penemuan mayat mengambang di Sungai Ciujung, Rabu (3/3). Jenazah berjenis kelamin laki-laki tanpa busana dan belum diketahui identitasnya. Kini jasadnya telah dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Adjidarmo Rangkasbitung untuk kepentingan autopsi.
Informasi yang dihimpun, mayat tanpa identitas pertama kali ditemukan oleh anak kecil yang sedang bermain di kali. Anak kecil itu pun langsung melaporkan kejadian tersebut kepada warga. Warga yang mendapati laporan bergegas mengecek kebenaran informasi tersebut. Sesampai di lokasi, ternyata benar mayat tanpa busana pun terlihat dalam kondisi tengkurap. Warga, berusaha mengevaluasi kedaratan agar mayat tersebut tidak terbawa arus sungai lagi.
“Saya dapat laporan dari anak kecil sekitar pukul 14.20 WIB, bahwa di sungai ada mayat. Saya bersama warga pun mengecek kebenaran informasi tersebut. Setelah kita cek, benar mayat laki-laki tanpa busana mengambang,” kata warga setempat, Ripai kepada wartawan, kemarin.
Sebelum melaporkan ke pihak berwajib, warga berusaha mengevakuasi ke sebuah jamban. Setelah itu bersama Bhabinsa Rangkasbitung, mengevakuasi jasad tersebut. “Untuk identitas tidak ada, terlebih mayat itu tanpa busana. Ya diperkirakan untuk umur sudah tua,” ujarnya.
Babinsa MC Barat, Sertu Andi Sukandi mengatakan, jasadnya sudah dibawa ke RSUD Adjidarmo oleh kepolisan. Sebab, warga setempat tidak ada yang mengenal mayat tanpa identitas tersebut. “Sudah dievakuasi, ya kepada masyarakat yang merasa kehilangan saudaranya untuk seger mendatangi kepolisian, untuk memastikan jenazah tersebut,” ujarnya.
Kanit Reskrim Polsek Rangkasbitung, Ipda Alfian Hazali membenarkan adanya penemuan mayat di Sungai Ciujung. “Mayatnya sudah dievakuasi, tim Inafis sedang melakukan olah TKP. Untuk identitas kami belum bisa simpulkan karena masih dalam pengembangan anggota,” pungkasnya.(mulyana/made)
Diskusi tentang ini post