SATELITNEWS.ID, TANGERANG—Perbaikan infrastruktur khususnya penanggulangan banjir masih menjadi aspirasi masyarakat agar segera dituntaskan. Terlebih saat ini Kota Tangerang sebentar lagi akan segera memasuki musim penghujan sehingga membuat masyarakat wilayah’langganan’ banjir menjadi khawatir.
Aspirasi itu diantaranya datang dari masyarakat Blok K, RT 04/02, Kelurahan Kunciran Mas, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang saat anggota DPRD dari Fraksi Partai Demokrat Baihaki menggelar reses III masa sidang 2020-2021, Minggu (12/09/2021) sore.
Salah seorang tokoh masyarakat setempat, Ngadirun menyampaikan, meski saat ini sudah ada perbaikan saluran drainase, namun hal itu masih perlu dilakukan secara integral. Mengingat saluran lain masih belum tersentuh. “Alhamdullilah memang sudah mulai dikerjakan, tetapi masih sisi timur saja. Padahal sisi barat juga membutuhkan untuk dilakukan perbaikan,” katanya saat menyampaikan unek-uneknya.
Selain itu yang tak kalah pentingnya adalah perihal bantuan sembako kala musim hujan untuk masyarakat agar bisa bertahan. “Soalnya berdasarkan yang sudah-sudah, ternyata masyarakat memang sangat membutuhkan bantuan sembako saat banjir. Ada pun hal lain juga diinginkan oleh masyarakat di sana ialah konblok yang ada di wilayah mereka untuk segera diganti, mengingat usai konblok itu sudah berumur lama. “Kalau bisa segera diganti,” jelasnya.
Menanggapi hal ini, Baihaki menyampaikan aspirasi masyarakat ini akan dijadikan prioritas khususnya saat penganggaran dari Fraksi Demokrat. “Nanti dalam pembahasan maupun dalam penganggaran kebutuhan masyarakat setelah pandemi harus ada perhatian lagi ke infrastruktur. Jadi kami di Komisi IV termasuk saya selaku Ketua Fraksi Demokrat meminta kepada pemerintah segera memperhatikan kondisi drainase kita. Bila perlu sidak, normalisasi dan pengerukan,” jelasnya.
Dia juga mengatakan, usulan pokok-pokok pikiran ini bakal dibawa ke Badan Anggaran untuk selanjutnya disampaikan pada sidang paripurna masa reses III sebagai rekomendasi dari fraksi. “Jadi secepatnya kita minta follow up dari Dinas PUPR agar usulan pokok-pokok pikiran dewan yang berkaitan infrastruktur harus dislot anggarannya. Prioritas untuk penanganan Covid-19 memang harus, tettapi infrastruktur tetap tidak boleh diabaikan,” pungkasnya. Selain reses, dalam kesempatan itu, Baihaki juga menggelar santunan. (made)