SATELIT NEWS, SERANG– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Serang mulai mempersiapkan pembentukan badan adhoc untuk pemilu serentak 2024. Kebutuhan badan adhoc tersebut, sebanyak 145 orang untuk PPK dan sekretariat 3 dikali 29 kecamatan.
Ketua KPU Kabupaten Serang, Abidin Nasyar mengatakan, saat ini pihaknya tengah menunggu PKPU terbaru terkait dengan badan adhoc ini. Namun ia memastikan pada 2 Januari 2023 pihaknya harus sudah melantik.”Mereka bekerja setelah dilantik sampai Maret 2024, ini hanya untuk pemilu saja,” kata Abidin, Kamis (3/1/2022).
Adapun untuk kebutuhan badan adhoc tersebut, kata Abidin untuk PPK sebanyak 5 orang dikali 29 atau sebanyak 145 dan untuk sekretariat 3 dikali 29 kecamatan. Sedangkan untuk Pilkada tahapannya berbeda.
“Honornya sudah siap, anggarannya dari APBN, itu urusan KPU RI, beda dengan pilkada. Untuk honornya Ketua PPK Rp2,5 juta dan anggota Rp 2,3 juta,” tuturnya.
Sementara, Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah mengatakan, dalam persiapan pembentukan tim adhoc KPU ini, dirinya menyampaikan bahwa ini menjadi tugas semua. Jangan sampai pesta demokrasi di masyarakat dianggap hanya tugas KPU atau tugas pemerintah saja.
“Jadi ini tugas semua, termasuk organisasi kemasyarakatan, organisasi pemuda. Mudah mudahan dengan semua dilibatkan kita kerja bareng,” ujarnya.
Tatu juga menyampaikan para camat sekarang ini harus sudah mulai jalan, termasuk media untuk melakukan sosialisasi, sampaikan ke masyarakat untuk wajib hadir memilih pemimpinnya. Jangan sampai apatis,sehingga tidak sesuai harapan.
“Jangan sampai pemimpiannya lima tahun ke depan tidak sesuai harapan. Karena mereka sendiri tidak ikut serta dalam pemilihan. Padahal ini menentukan pembangunan lima tahun kedepan, menentukan para calon yang mewakili masyarakat,” pungkasnya. (sidik)
Diskusi tentang ini post